Pages

Jumat, 06 Juni 2014

Sindikasi lifestyle.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Lifestyle 
Take the Style Quiz

Join JustFab and get one pair of extraordinary shoes or bag every month, handpicked for you by our fashion experts.
From our sponsors
Finalis Ini Pede Menang L-Men of the Year 2014
Jun 6th 2014, 13:44

Jum'at, 6 Juni 2014 - 20:44 wib | Evi Elfira - Okezone

Finalis Ini Pede Menang L-Men of the Year 2014Vincent Tanudjaya pede menang L-Men of the Year 2014 (Foto: Feri/Okezone) MALAM puncak L-Men of the Year 2014 akan segera dihelat. Pemenang di ajang tersebut nantinya berkesempatan untuk menjadi wakil Indonesia di kontes Mister International 2014.

Vincent Tanudjaya, seorang finalis asal Jawa Barat mengaku optimis untuk memenangkan ajang ini. Bahkan dia juga siap untuk dikirim ke ajang yang lebih bergengsi lagi.

"Jika saya yang terpilih, saya memiliki kewajiban untuk menunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia adalah negara yang kaya, negara yang maju, negara yang mau belajar serta negara yang mampu bersaing dengan negara-negara lainnya," kata dokter asal Bandung ini saat berkunjung ke redaksi Okezone di gedung HighEnd, Kebon Sirih, Jakarta, belum lama ini.

Vincent mengaku optimis karena punya kelebihan. Dia merasa mudah bergaul yang mana menjadi bekal penting di ajang Mister Internasional 2014.

"Karena mereka datang dari berbagai macam negara, berbagai macam budaya, perlu adanya adaptasi dan pemahaman masing-masing karakter orang tersebut," imbuhnya.

Lebih lanjut, jika benar terpilih menjadi pemenang L-Men of the Year 2014, Vincent berjanji akan berkontribusi bagi negara. Salah satunya adalah dengan memerkenalkan banyak hal yang berkaitan dengan budaya.

"Pertama adalah kebudayaan, kemudian sikap ramah tamah Indonesia sendiri yang juga menjadi kebudayaan. Serta, yang terakhir adalah toleransi, karena kita sebagai negara kepulauan tidak lepas dari perbedaan jadi saya ingin memperkenalkan bahwa indonesia memiliki sikap toleransi kepada apapun," tutupnya.  
 
(fik)

Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions