KASUS obesitas terus meningkat jumlahnya di seluruh dunia. Bila tidak ingin menjadi bagian di dalamnya, beberapa cara bisa Anda lakukan mulai sekarang.
Kondisi kegemukan menimbulkan perasaan tidak nyaman bagi sebagian orang. Beragam strategi pun dilakukan untuk menjaukan diri dari kondisi kegemukan, termasuk lima cara berikut:
Hindari lemak dan kurangi karbhohidrat
Keduanya merupakan faktor paling dominan penyebab kegemukan. Karbhohidrat tetap diperlukan meskipun sedang program menurunkan berat badan. Jadi, jangan menghilangkannya, tetapi kurangi jumlahnya.
Makan paling akhir tiga jam sebelum tidur
Makan mendekati jam tidur akan menyebabkan makanan yang Anda makan tidak sempat diubah menjadi energi untuk aktivitas Anda. akibatnya, penumpukan lemak Anda akan bertambah.
Kurangi gula dan minuman
Minuman ringan mengandung gula yang tinggi, berhentilah mengonsumsi soft drink dan minuman manis. Sebagai gantinya, biasakan mengonsumsi air mineral.
Latihan kardio
Usahakan selalu latihan kardio, seperti lari, renang, treadmill, atau aerobik. Latihan kardio sangat efektif untuk membakar lemak. Lakukan olahraga ini secara rutin setiap hari.
Kurangi mengonsumsi gorengan
Gantilah dengan makanan rebus. Jangan melupakan bahwa ikan bakar dan ayam bakar kadang-kadang diolesi minyak. Jadi, hindari juga makanan ini. (ftr)