KUALITAS sperma sangat dipengaruhi oleh gaya hidup sehat seorang pria, termasuk pola makan. Makanan-makanan yang dikonsumsi pria dapat membantu meningkatkan kualitas sperma.
Sperma yang berkualitas akan mengurangi resiko bayi mengalami kecacatan ketika dilahirkan. Oleh karena itu, seorang pria harus menjaga dan meningkatkan kualitas spermanya dengan makan-makanan sehat, misalnya sayuran. Berikut ini adalah sayuran hijau yang penting untuk menjaga kualitas sperma, seperti dilansir Boldsky.
Bayam
Kekurangan asam folat sering berhubungan dengan jumlah sperma atau kualitas sperma yang buruk. Biasanya, seorang pria akan mengonsumsj suplemen dengan kandungan asam folat untuk meningkatkan kualitas sperma yang sehat.
Sementara itu, Anda juga bisa mengaonsums sayuran berdaun hijau seperti bayam untuk meningkatkan kualitas sperma. Tentu saja, hal ini karena bayam kaya akan asam folat yang penting dalam meningkatkan kualitas sperma.
Kale
Sayuran berdaun hijau mengandung banyak vitamin C dan sejumlah antioksidan yang telah terbukti dapat meningkatkan kualitas sperma. Asupan vitaminj C yang tinggi dapat diperoleh sayuran berdaun hijau seperti kale yang juga kaya akan antioksidan. Konsumsi kale setiap hari telah terbukti dapat meningkatkan kualitas sperma.
Tomat
Kurangnya asupan lycopene dalam diet harian seorang pria disinyalir menjadi penyebab rendahnya kualitas sperma dan ketidaksuburan. Buah-buahan berwarna merah cerah memiliki pigmen karotenoid yang mengandung lycopene. (ind)