Pages

Jumat, 27 Juni 2014

Sindikasi lifestyle.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Lifestyle 
App Marketing Guide

Start Running App Marketing Campaigns That Increase Revenue & Engagement
From our sponsors
10 Tipe Pria yang Selalu Ditemui Wanita (II-Habis)
Jun 26th 2014, 22:54

Jum'at, 27 Juni 2014 - 05:54 wib | Restika Ayu Prasasty - Okezone

10 Tipe Pria yang Selalu Ditemui Wanita (II-Habis)Tipe pria yang sering ditemui wanita (Foto: Examiner) KEBERAGAMAN adalah bumbu kehidupan. Dan setiap wanita akan setuju bahwa semua pria memiliki kualitas yang membuat mereka berbeda satu sama lain. Berikut adalah beberapa tipe pria yang wanita akan selalu temui dalam kehidupannya, seperti dilansir magforwomen.

The chocolate guy
Kelucuannya melampaui dan mengalahkan segala sesuatu yang lain tentang dia. Dia adalah tipikal pria tampan yang bisa membuat gadis-gadis gila. Perilakunya yang bersih dapat membuat Anda tersenyum-senyum sendiri. Wanita tipe apa yang dia suka? Yah, butuh banyak waktu sebelum Anda dapat mengetahui seleranya, tapi kebanyakan pria seperti ini jatuh cinta pada gadis cantik konvensional yang baik hati, peduli, perhatian, dan dicintai kembali.

Everyone's favorite
Dia suka pesta dan mengenal serta dikenali oleh semua orang. Jumlah temannya tak terbatas dan pandai mengemukakan percakapan yang menarik. Dia selalu memiliki cerita hebat dan menjadi orang yang membuat semua orang tertawa. Pria ini baik hati dan biasanya sangat posesif tentang wanita mereka.

The womanizer
Dia ingin wanita di sekelilingnya sepanjang waktu. Baik di tempat kerja, atau di sebuah pesta, dia selalu mengeluarkan lelucon tentang wanita dan juga mengedarkan pandangan kepada wanita. Dia suka menonton film porno dan seperti Barney Stinson (tokoh dalam serial How I Met Your Mother) dalam kehidupan setiap orang. Ada pria yang menjadi womanizer karena memiliki masa lalu buruk di mana seseorang telah menghilangkan kepercayaan mereka, namun ada juga pria yang memang dilahirkan seperti itu. Berhati-hatilah!

The king-size life lover
Kehidupannya baik, bahagia, dan makmur. Biasanya, pria seperti ini tidak percaya pada konsep menabung dan menghabiskan uang untuk membeli barang-barang mahal dan berpesta. Mereka dapat membuat orang lain iri dengan kepentingan dan harta benda mereka, namun mereka mungkin tidak memiliki pasangan hidup yang sangat stabil karena mereka ingin hidup bahagia dan bebas dari masalah. Mereka tidak begitu baik dalam menangani situasi krisis dan menghindari orang-orang yang merasa rendah diri atau depresi dalam hidup.

The hidden dynamite
Ia adalah orang yang sopan, yang segera menjadi teman baik dan menyukai Anda apa adanya. Persahabatan dengannya tumbuh lebih kuat dan lebih dalam setiap hari karena Anda menikmati bercakap-cakap dengannya, dan segera Anda menyadari bahwa dia adalah orang yang sempurna. Dia orang yang tampaknya benar-benar kompatibel dan membuat Anda bertanya-tanya mengapa semua orang tidak menyukainya. Pada awalnya, dia tampak seperti pria biasa dan santai yang tidak banyak bicara, tapi begitu ia bisa bergaul baik dengan Anda, Anda menyadari bahwa ada begitu banyak hal lebih dalam dirinya daripada apa yang Anda pikrikan. Ini adalah pria yang bisa masuk dalam kategori sahabat berubah menjadi pasangan hidup. (Habis)
(ren)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions