Pages

Minggu, 24 November 2013

Tempo.co News Site
daily news from tempo.co 
Compare Hotels

Find great prices for amazing hotels wherever your next destination may be. It's simple to search 100+ sites at once!
From our sponsors
Pakai Obat Kumur, Hadiah Nonton Piala Dunia 2014
Nov 24th 2013, 05:03

Berita Terkait

TEMPO.CO, Jakarta - Enam orang pemenang meraih hadiah menonton pertandingan FIFA World Cup 2014 di Brazil pada Juni-Juli 2014 dalam Listerine Awarding Nite pada 17 November 2013 di Hotel Meridien. 

Mereka yang terpilih adalah Albert Fakdawer (supir ojek, Papua), Yoga Giovantri (mahasiswa, Semarang), dan Meda Astha Cressanda (guru musik, Yogyakarta), Wan Faisal (mahasiswa, Gresik), Alficah Layla Riyanti (mahasiswi, Bandung), Muhammad Rinandar (pelajar, Semarang, Jawa Tengah) dan Yuda Indra (pekerja tidak tetap, Madura)

Para juri yang menentukan di antaranya tim Listerine, Dr. Drg. Zaura Rini Anggraeni, MDS (Ketua PDGI), dan musikus serta pembawa acara Pandji Pragiwaksono sebagai Listerine Ambassador.

Pandji bercerita tentang pengalamannya sebagai juri. "Setiap orang yang pernah menendang bola kulit atau pernah duduk dengan seru menyaksikan pertandingan sepak bola pasti bermimpi untuk bisa menonton Piala Dunia secara langsung," katanya. Ia mengajak serta masyarakat untuk ikut tantangan dan meraih empat tiket lagi sampai akhir Januari 2014.

"Saya sangat senang karena mimpi saya menonton Piala Dunia bisa terwujud. Saya akan menikmati setiap momen di sana," ujar Wan Faizal, salah satu pemenang yang merupakan pecinta AS Roma.

Para finalis ini berbagi cerita unik, menarik, dan inspiratif tentang pengalaman mereka menggunakan obat kumur selama 21 hari. Penilaian pemenang dilihat dari aspek orisinalitas cerita, nilai inspiratif, dan dampak positif penggunaan obat kumur. (Baca :Ini Kebiasaan Buruk Pemicu Plak Gigi)

Albert Fakdawer, supir ojek dari Papua, memberikan kesaksian. Ia menyikat gigi menggunakan pinang untuk membantu membersihkan gigi. Namun, gigi saya menjadi merah-merah. Jika telah begini, saya harus menggunakan pasir pantai untuk membantu menghilangkan noda merah. Setelah memakai obat kumur ia merasakan manfaat yang lebih hingga akhirnya terpilih menjadi pemenang ke Brasil. 


EVIETA FADJAR

Berita Terpopuler

Ini Bahasa di Kalangan Waria 
Ini Kisah Evie, Waria Pengasuh Presiden Obama
Waria Wafat Masih Menimbulkan Debat 
Asam Garam Oma Yuyun Beroperasi di Taman Lawang  

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions