Pages

Kamis, 14 November 2013

Sindikasi health.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Health 
Join Delanceyplace

Sign up to receive a free quote from a non fiction book every weekday.
From our sponsors
Bidan Delima Award Cetak Bidan Berkualitas
Nov 14th 2013, 12:23

MELALUI program Bidan Delima yang digawangi Ikatan Bidan Indonesia (IBI), sederet bidan berkualitas ditelurkan.

Para bidan yang menjadi garda terdepan pelayanan kesehatan ibu dan anak tentu harus terus difasiltiasi agar kompetensinya makin meningkat. Dengan demikian, pelayanan kesehatan yang dilakukan juga terus bisa ditingkatkan.

Bidan Delima yang merupakan program dari IBI menjadi salah satu fasilitator yang menjembatani para bidan agar lebih berkualitas.

Bidan Delima merupakan suatu sistem standarisasi kualitas pelayanan BPM (Bidan Praktek Mandiri) dengan penekanan pada kegiatan monitoring dan evaluasi serta kegiatan pembinaan dan pelatihan yang rutin dan berkesinambungan. IBI yang telah ada sejak 1951 membentuk Unit Pelaksana Bidan Delima dalam tubuh kepengurusannya di tingkat pusat, provinsi dan kabupaten/kota sejak akhir 2003.

Tujuan dari Bidan Delima sendiri ialah menjaga kualitas pelayanan anggota Bidan Delima kepada masyarakat dan meningkatkan pelayanan kesehatan reproduksi dan keluarga berencana.

Dari program Bidan Delima tercetuslah Bidan Delima Award yang menjadi salah satu upaya memertahankan kualtias anggota bidan delima dengan memberikan penghargaan kepada para bidan terbaik.

Dan, Bidan Delima Award ke-2 tahun 2013 yang dihelat di Puri Agung, Grand Sahid Hotel Jakarta, Rabu 13 November 2013 menelurkan beberapa nama berikut .

Kategori Bidan Delima

Terbaik 1 Bidan Sri Zakiyah, AM.KEB asal kabupaten Grobogan, Provinsi Jawa Tengah.

Terbaik 2 Bidan Lolok Rita Magdalena, AM. KEB, dari kabupaten Jember, Jawa Timur

Terbaik 3 Bidan Endang Pamungkasih, AM.KEB, asal Kabupaten Gunung Kidul, DI Yogyakarta.

Kategori Fasilitator Bidan Delima

Terbaik 1 Aminarti, S.Sit asal Kabupaten Kediri, Jawa Timur

Terbaik 2 Yoyoh Suherti, Amd asal Kabupaten Pringsewu, Lampung

Terbaik 3 Yulinda Laila, S.ST asal Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat. (ind)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions