Pages

Minggu, 24 November 2013

Tempo.co News Site
daily news from tempo.co 
Fun with Brazilian Portuguese

Learn the tips and tricks to speak colloquial Portuguese in a natural and confident manner. Enroll today for just $69!
From our sponsors
Kisah Waria 'Mangkal' Sampai Johor
Nov 24th 2013, 14:17

Kisah Waria 'Mangkal' Sampai Johor

Tiga anggota forum komunitas waria Indonesia di rumah singgah waria di kawasan Depok. Jawa Barat, (20/11). Mami Yuli, sebelum membeli tanah di Depok, sempat mengalami kesulitan mencari lokasi untuk membangun rumah singgah waria. TEMPO/Aditia Noviansyah

Berita Terkait

TEMPO.CO, Jakarta - Yopi Uktolseya atau dikenal dengan panggilan Oma Yoti merupakan penghuni rumah singgah waria di Cinere, Depok. Kepada tempo, Yoti membeberkan petualangannya selama menjadi waria.

Yoti pernah mengadu nasib ke Singapura lewat bantuan pamannya yang bekerja di bandara. Singapura bukan tempat yang mudah bagi Yoti untuk hidup tenang dan mudah sebagai waria. "Bajuku pas ke Singapura cuma sedikit, di sana dipinjami sama teman dan kenalan baru," katanya, Rabu 20 November 2013.

Tak lama di Singapura ia pun pindah ke Johor. Selama di Johor, ia menjajakan diri dan menjadi simpanan pria di Malaysia.

Pada tahun 1998 oma Yoti memutuskan kembali ke Indonesia. Ia memutuskan berhenti 'menjajakan diri' saat kembali di Indonesia. Ia mulai memotong rambut panjangnya. "Duh kalau inget dulu aku itu cantik sekali, sekarang aja gendut kayak gini," katanya.

Kini, oma Yoti menghabiskan waktu di rumah singgah. Waria kelahiran 14 Juli 1943 ini melakukan hal yang menurutnya bisa bermanfaat, seperti ngobrol dan memasak bagi yang datangke rumah singgah. "Saling menemani dan menghibur satu sama lain," katanya. Simak Edisi Khusus Waria.

AISHA

Berita terkait:
Maryani, Pendiri Pesantren Waria Di Yogyakarta
Kisah Taman Lawang Di Jalan Latuharhary, Menteng
Ini Klub Gay Dan Waria Di Jakarta Sejak 1980
Pesantren Waria Yogyakarta Satu Satunya Di Dunia

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions