Pages

Selasa, 05 November 2013

Tempo.co News Site
daily news from tempo.co 
Ready to move beyond the basics?

Enroll in this advanced DSLR course to explore more creative scenarios, image editing, and videography.
From our sponsors
Bocah Ini Terlahir Mirip Manusia Serigala
Nov 5th 2013, 03:15

Berita Terkait

TEMPO.CO, Madhavnagar – Bayi perempuan asal kota Madhavnagar, India terlahir dengan rambut yang menutupi kepala hingga kaki hingga membuatnya tampak seperti manusia serigala. Bayi yang belum genap berusia satu bulan mengalami kondisi yang dikenal dengan nama Werewolf Syndrome (sindrom manusia serigala).

Dilansir laman Daily Mail, Sabtu, 2 November 2013, ibu sang bayi Savita Sambhaji Raut merasa sedikit khawatir jika saat dewasa nanti bayi perempuannya akan tetap memiliki bulu yang lebat seperti manusia serigala.

Meskipun demikian, ia tidak peduli dengan keadaan anaknya. Ia tetap akan mencintainya tanpa syarat. "Meski bulu lebatnya sedikit menghawatirkan, tapi saya sangat senang bisa memilikinya," ujar ibu berusia 26 tahun ini.

Putrinya yang belum diberi nama ini merupakan salah satu dari beberapa ratus orang di dunia yang terlahir dengan Werewolf Syndrome. Tidak ada obat untuk kondisi tersebut.

DAILY MAIL | ANINGTIAS JATMIKA

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends:

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions