Posted: 03/01/2014 09:00
(creativebeautyhealth.com)
Liputan6.com, Make up kerap digunakan wanita sebagai senjata ajaib yang dapat menutupi ketidaksempurnaan di wajah. Namun tidak sedikit wanita, mengalami alergi pada kulit wajah setelah menggunakan make up berlebih dan terlalu lama.
Berita Terkait
Menurut Ahli Penata Rias, Amrin Mukhi yang dikutip Indiaoftimes, Kamis( 3/1/2014) hal tersebut reaksi kulit karena terlalu lelah dengan make up yang lama dan berlebihan. "Jangan khawatir. Ini dapat diatasi. Alergi adalah kondisi umum dan rentan terhadap jerawat, dan itu kondisi yang sering terjadi," katanya.
Amrin mengatakan untuk mengatasi alergi dapat menggunakan es batu untuk mendinginkan kulit, kemudian baru menghindari make up untuk sementara waktu. "Kalau terjadi tidak berkelanjutan dapat ditangani sementara dengan menggunakan es batu yang dioleskan ke wajah. Namun bila setelah itu alergi semakin parah berkonsultasilah dengan dokter,"katanya menjelaskan.
Hal yang sama juga dikatakan Pakar Dermatologi, dr. Apratim Goel, "Kulit yang kering dan tipis lebih rentan mengalami gangguan alergi akibat makeup berlebih. Ini situasi yang umum," ujarnya. Untuk mengatasi alergi tersebut dr. Apratim menyarankan untuk menggunakan calamine lotion untuk membantu mendinginkan wajah.
"Biasanya iritasi kulit disebabkan karena kosmetik yang tidak cocok pada kulit atau terlalu lelah tertutup make up. Alergi juga timbul karena bahan kosmetik menggunakan bahan kimia terutama dari bedak padat dan lipstik atau produk tersebut palsu," kata dr. Apratim.
(Mia/Abd)
Baca Juga :
Makeup Remover` Bisa Bahayakan Kulit?
Mau MakeUp Tahan Lama? Begini Caranya!
Ada Ratusan Kuman di Tas Make Up Wanita
Berita Rekomendasi
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.