Posted: 27/01/2014 12:15
(Liputan6.com/Johan Tallo)
Liputan6.com, Jakarta : Usia kandungan RW korban Sastrawan Sitok Srengenge (SS) sudah memasuki minggu ke 34. RW kini sedang menunggu hari kelahiran si bayi yang mungkin tidak akan lama lagi. Menurut kuasa hukum RW, Iwan Pangka selama kehamilan kliennya masih perlu didampingi psikolog.
"Walaupun perkembangan janinnya baik dan sehat, RW masih terus didampingi Psikolog. Karena itu tetap diperlukan," kata Iwan saat dihubungi Liputan6.com, Senin (27/1/2014). Hal yang sama juga sempat dikatakan Dosen Universitas Indonesia yang juga pendamping RW, Saras Dewi saat ditemui di Gedung M Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UI beberapa hari lalu.
"Kondisi bayinya sehat sudah gerak-gerak seperti tidak sabar melihat dunia, tetapi sang ibu tetap perlu didampingi psikolog, karena terlalu banyak pikiran berat badan tubuh RW kini terus menurun. Bersyukur tidak banyak mempengaruhi kondisi bayi," kata Saras.
Menurut Iwan penanganan dokter tidak ada yang spesial. "Penanganan dokter biasa saja seperti yang dilakukan para dokter kandungan. Semuanya dilakukan berdasarkan pengetahuan medis. Psikolog masih tetap diperlukan mendampingi RW," katanya.
Berita Rekomendasi
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.