BANYAK hal yang bisa membuat kita sehat, meski sudah memasuki usia tua. Selain pola makan, aktivitas fisik juga penting untuk sehat, bahkan panjang umur.
Menurut seorang cancer survival, Liong Pit Lin, orang yang ingin sehat harus banyak bergerak. Dia mengatakan, jika banyak bergerak dari muda, maka kita akan tetap bergerak dan sehat di usia tua.
"Tanpa gerak kita tidak akan sehat, karena dengan bergerak peredaran darah menjadi lancar, tidak ada pembuluh darah yang tersumbat," tutur Liong Pit Lin pada acara "Bincang-Bincang KOWAS ke XXVI Bintang Toedjoe" di Gedung Bintang Toedjoe, Pulo Mas, Jakarta Timur, Sabtu (25/1/2014).
Lantas, bagaimana jika seseorang baru ingin mulai aktif bergerak di usia tua? Liong Pit Lin mengatakan, tidak ada kata terlambat untuk bergerak, meskipun sudah berusia tua, misalnya bisa dengan berjalan kaki secara teratur setiap hari.
"Tidak perlu aktivitas fisik yang berat di usia tua, jadi kuncinya untuk panjang umur adalah aktif bergerak," ucapnya.
Selain itu, menurut Liong Pit Lin, aktivitas fisik sangat penting agar tubuh memeroleh sinar matahari yang bermanfaat untuk kesehatan. Selain itu, tubuh juga membutuhkan udara segar di luar rumah dan olahraga dapat membantu Anda memperoleh itu.
(tty)
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.