Pharrell Williams (Foto: Dailymail)
BILA ada tampilan busana atau make up yang cocok untuk Anda, stick with it. Itu tampaknya menjadi filosofi Pharrell Williams usai menyebabkan kegemparan di Grammy Awards dengan mengenakan mountain hat kebesaran rancangan desainer Inggris, Vivienne Westwood.
Penyanyi dan penulis lagu tersebut bahkan tampil beberapa kali sejak acara penghargaan musik itu dengan mengenakan topi yang sama, namun berbeda warna.
Produser 40 tahun ini terakhir terlihat mengenakan topi gunung versi warna hijau pada Senin (24/2) saat berbelanja sepatu di Collette, Paris. Selama sepekan terakhir, Pharrell mengenakan topi edisi
fuchsia saat berada di London dan warna abu-abu ketika tampil dalam salah satu acara televisi di Jerman dan menjadi model sampul majalah
Billboard edisi 1 Maret.
Dia juga memakai topi abu-abu pada makan siang nominator Oscar di Beverly Hills awal bulan ini. Musisi multitalenta ini memulai tren topi gunungnya dengan versi warna unta. Topi ini kini sedang dilelang di situs
eBay untuk kegiatan amal.
Sebagaimana dilansir
Dailymail, penutup kepala besar dan menjulang tinggi ala
park ranger ini menjadi pencarian populer di
Google, bahkan menginspirasi munculnya akun Twitter sendiri, Pharrell Hat.
Menurut situs Vivienne Westwood, "Mountain atau
buffalo hat, seperti namanya, memiliki tinggi 8 inci dengan pinggiran tobi selebar 2,5 inci dan tersedia dalam warna unta, hitam, biru tua, hijau,
bordeaux, merah dan
pink fuchsia, serta versi tenunan jerami untuk musim panas."
(tty)