Pages

Jumat, 28 Februari 2014

Berita Dunia Kesehatan Terbaru, Tips Posisi Seks, Cara Diet Sehat
Berita Kesehatan Liputan6.com menyajikan kabar terbaru dunia kesehatan, tips hidup sehat, cara diet alami hingga posisi gaya seks terpopuler 
Shop the Official Crayola Store

Find art supplies for outdoor play, coloring books for indoor play and lots more. Visit our colorful online store today.
From our sponsors
Cara Pilih Kasur Agar Tidur Berkualitas
Feb 28th 2014, 02:00

Liputan6.com, New Delhi Kualitas tidur bisa memengaruhi tingkat energi dan suasana hati seseorang. Kondisi tersebut juga dipengaruhi kasur, yang tak menyebabkan nyeri atau sakit.

Dari berbagai jenis kasur, Anda harus mengetahui pilihan kasur yang tepat untuk ditiduri. Cari tahu bagaimana kasur bisa membuat Anda nyaman dalam jangka panjang berdasarkan aturan sederhana dari ahli tulang dan ortopedi seperti dilansir BecomeGorgeous, Kamis (27/2/2014):

1. Jenis kasur

Mulai dari jenis Innerspring Mattress, kasur busa, lateks, hingga air bed, tak ada pemenang yang pasti ketika itu berbicara pilihan masing-masing. Cara terbaik membuat keputusan adalah temukan pro dan kontra dari masing-masing jenis, tapi cobalah berpikir terbuka ketika datang bagaimana kasur terasa saat Anda mengujinya.

a. Pro dan kontra Innerspring Mattress

Kasur ini terdiri dari susunan pegas yang berada di antara insulasi dan padding permukaan kasur yang bisa dari apapun baik busa atau lateks. Ketika Anda bertanya-tanya bagaimana memilih kasur, perhatikan jumlah lingkaran ukuran pegas, tapi jangan berpikir semakin besar itu lebih baik. 390 umumnya yang memberikan kenyamanan terbaik.

b. Pro kontra kasur memori foam

Kasur busa bisa mencetak bentuk tubuh Anda untuk kenyamanan maksimal. Tapi, jika bisa terlalu panas pada malam hari karena tak memiliki sirkulasi udara. Kasur ini biasanya dianjurkan pada orang yang mengalami nyeri otot atau kelelahan kronis di kasur innerspring.

c. Pro kontra kasur Latex

Ini menawarkan ketegasan yang lebih tapi masih sangat nyaman. Dukungan di punggung membantu Anda menghindari dari rasa nyeri otot.

d. Pro kontra air bed

Mengganti pegas dengan ruangan berisi udara, membuat tempat tidur menawarkan ketegasan yang berbeda di setiap sisi tempat tidur. Menawarkan pilihan kasur yang tegas (keras) tak selalu baik, karena banyak orang yang ingin kasur lembut.

2. Cara uji kasur

Apakah Anda sudah memutuskan mendapat jenis kasur yang benar, ingat penampilan bisa menipu. Kasur tebal mungkin terlihat lebih nyaman, tapi jika tak tepat maka tidur pun juga tak berkualitas.

Jangan membiarkan penjual meyakinkan Anda mencoba kasur hanya dalam proses yang sangat singkat, Chiropractors merekomendasikan agar Anda menguji kasur di toko selama 10-15 menit, dengan bantal Anda sendiri. Semakin baik kondisi tidur Anda, semakin tinggi kemungkinan Anda tak akan membuat keputusan yang buru-buru.

Berbaringlah di kasur dalam posisi normal Anda tidur dan rasakanlah. Jika Anda telah memilih dengan benar, Anda tak perlu merasa tertekan.

Bila ragu-ragu dengan memilih kasur berdasarkan kekerasannya, selalulah memilih yang lebih tegas karena bisa diperhalus dengan penutupnya. Jika Anda membeli kasur yang terlalu lembut, Anda lebih mungkin mengalami sakit punggung dan tak bisa membuatnya menjadi lebih keras.

3. Analisa kasur Anda

sebelum membeli kasur, selalu menanyakan kebijakan mengembalikan produk. Biasanya, dibutuhkan beberapa malam untuk menggunakan kasur Anda. Tapi, akan lebih baik jika masa percobaannya 30 atau 60 hari karena Anda bisa merasakan masalah kasur setelah beberapa minggu.

Perhatikan energi Anda dan tingkat kenyamanan di setiap pagi setelah Anda bangun. Setelah tubuh Anda menyesuaikan dengan kasur baru dalam 3-4 malam, Anda tak perlu merasa buruk dengan cara apapun.

4. Saat ragu tanyakan ahlinya

JIka Anda sakit punggung atau masalah kesehatan lainnya karena kasur, selalu konsultasikan ke ahli ortopedi sebelum membeli kasur baru. Mereka mungkin bisa merekomendasikan merek tertentu yang pasien lain telah merasa puas atau memberikan informasi penting tentang kebutuhan tubuh.

(Mel)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

Media files:
kasur.jpg
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions