Bruno Hasson (Foto: Fika/Okezone) SEJAK beberapa tahun terakhir, Sophie Paris melibatkan desainer lokal untuk menciptakan koleksi khusus. Hal inipun juga diungkapkan oleh Bruno Hasson selaku founder dan CEO Sophie Paris.
Menurut Bruno, alasan terbesarnya yakni kreativitas dari para desainer Indonesia tidak perlu diragukan lagi. Karena itu, kerjasama dengan Sophie Paris diharapkan bisa membantu memperluas pasar mereka.
"Kita ingin membantu visi mereka yang belum sampai dan kita kan sudah besar jadi kalau masuk di kita jadi lebih terbantu,"ujarnya eksklusif kepada Okezone di Jakarta, beberapa waktu lalu.
Hingga saat ini, sudah ada beberapa desainer yang terlibat. Diantaranya Jenahara, Ria Miranda dan Mel Ahyar.
Lebih lanjut, Bruno mengatakan tidak ada kriteria tertentu dari desainer yang akan diajak bekerja sama. Baginya, siapapun yang ingin ikut terlibat, pihak Sophie Paris siap mendukung.
"Semua local designer kita welcome dan kita sangat senang bekerjasama dengan mereka,"tutupnya.
(fik)
Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.