Para finalis saat memerkenalkan diri kehadapan juri dalam malam puncak Miss Indonesia 2014 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, (17/20. Miss Sulawesi Barat, Maria Asteria Sastrayu Rahajeng terpilih sebagai Miss Indonesia 2014. TEMPO/Nurdiansah
TEMPO.CO, Jakarta -Tahun 2014 menjadi penanda telah berjalannya event spesial Miss Indonesia selama satu dasawarsa. Dibuka dengan permainan gitar dari Dewa Bujana dan Balawan, kemudian penyanyi Judika, Petra Sihombing, Naga 'Lyla Band', membuat malam puncak Miss Indonesia 2014 yang diadakan di JI-Expo Kemayoran, Senin, 17 Februari 2014, menjadi semakin meriah.
Ke-34 peserta Miss Indonesia tampil di atas panggung dengan mengenakan kebaya dipadu rok batik pendek. Mengenakan busana asli Indonesia membuat penampilan para Miss Indonesia ini terlihat anggun dan cantik.
Di malam final ini, nantinya ke-34 peserta akan bersaing dan memperebutkan gelar runner up 1, runner up 2, Miss Favorit, Miss Persahabatan, Miss Lifestyle, Miss Social Media, Miss Kulit Cantik, dan gaungnya adalah Miss Indonesia 2014.
Adapun juri dalam acara ini adalah Liliana Tanoesoedibjo, Ferry Salim, DR. Martha Tilaar, Priyo Oktaviano, dan Ines Putri Tjiptadi, Miss Indonesia 2012.
"Indonesia kaya dengan keindahan busana dan kain lokalnya. Penampilan para Miss Indonesia berbalut kebaya dan rok batik melengkapi kecantikan dan gaya mereka di atas panggung," kata perancang Priyo Oktaviano pada Tempo, Selasa, 18 Februari.
Priyo juga menjelaskan keindahan busana dan kain lokal Indonesia tak hanya sebagai indentitas bangsa. Tetapi dengan dikenakan di ajang seperti ini akan menjadi citra positif dan kekuatan Indonesia sebagai tuan rumah di negeri sendiri.
Malam final Miss Indonesia 2014 menjadi meriah dengan kehadiran para penyanyi Afghan, Citra Scholastika dan Donnie 'Ada Band' yang dipandu pembawa acara Robby Purba dan Pica Priscilla.
ANINDYA LEGIA PUTRI | HADRIANI P
Topik Terhangat
#SaveRisma | Kelud | Roger Danuarta| Jokowi | Anggito |
Berita Terpopuler
Pangeran William Panggil Nenek ke Hellen Mirren
Para Pemenang BAFTA Awards 2014
Mengintip Busana Terbaik BAFTA Awards 2014
Jurus Wing Chun Ala Marcel Siahaan
Refleksi Diri 3 Dekade Donna Karan Berkarya