Pages

Senin, 12 Mei 2014

Sindikasi lifestyle.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Lifestyle 
Take the Style Quiz

Join JustFab and get one pair of extraordinary shoes or bag every month, handpicked for you by our fashion experts.
From our sponsors
Pria Pikir Semua Wanita Menstruasi Bersamaan
May 12th 2014, 01:58

Senin, 12 Mei 2014 - 08:58 wib | Restika Ayu Prasasty - Okezone

Pria berpikir (Foto: Google)Pria berpikir (Foto: Google)

PERNAHKAH Anda mendengar atau ditanyai pertanyaan sederhana atau benar-benar gila oleh pria tentang kehidupan seputar wanita? Ternyata, pengetahuan pria tentang wanita bisa sangat awam.


Bahkan, ada pria yang menganggap jika semua wanita di dunia mengalami menstruasi dalam waktu yang bersamaan. Berikut adalah beberapa ketidaktahuan pria tentang wanita, seperti dilansir Cosmopolitan.
 
1. Mantan pacar saya berpikir ketika wanita bermasturbasi, mereka mengejakulasi telur seperti pria mengejakulasi sperma. Dia bilang saya harus berhati-hati karena hanya memiliki telur terbatas.
 
2. Saya mengenakan bra olahraga suatu hari dan kekasih saya yang berusia 25 tahun menyebut bra itu sebagai "push-up bra". Saya bingung dan memintanya untuk menjelaskan. Pada dasarnya, dia pikir bra itu disebut push up bra karena Anda melakukan push up ketika mengenakannya.
 
3. Ini terjadi ketika saya masih SMP, jadi saya akan mengatakan kita harus memberikan pria beberapa kelonggaran. Dia mendapat kesan bahwa setiap wanita di planet ini mengalami menstruasi pada waktu yang sama.
 
4. Pada suatu forum yang saya datangi, seorang pria bertanya mengapa wanita tidak "menahannya" ketika menstruasi, dan kemudian mengeluarkannya di toilet nanti. Seperti buang air kecil.
 
5. Seorang pria berpikir bahwa wanita hanya bercukur sebulan sekali. Dia percaya bahwa wanita tidak memiliki bulu tubuh sebanyak pria dan mengatakan jika saya pasti memiliki masalah hormon karena harus bercukur setiap hari.
 
6. Pacar saya berpikir jika wanita mengenakan celana dalam untuk mencegah pantat mereka kendur.
(tty)
Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions