Jum'at, 9 Mei 2014 - 14:22 wib | Evi Elfira - Okezone
Usai putus cinta (Foto: Boldsky)
SANGAT menyedihkan jika dalam menjalani sebuah hubungan kemudian berakhir dengan kegagalan. Terkadang, Anda tidak bisa terus bersama pasangan Anda karena perbedaan jarak yang jauh dan Anda mencoba mempertahankan hubungan Anda dengan menjalin hubungan jarak jauh.
Namun hubungan tersebut tidak berjalan lancar dan Anda akhirnya memilih untuk berpisah dengan pasangan Anda. Ada beberapa hal yang harus Anda lakukan saat menjalani hubungan setelah putus. Berikut ini adalah beberapa hal yang harus Anda hindari ketika Anda baru saja mengalami putus hubungan dari kekasih Anda, dilansir dari Boldsky.
Jangan mengintai
Jika Anda baru saja putus, maka jangan mengintai mantan Anda. Biarkan mereka melanjutkan hidup mereka dan begitupun juga Anda. Mengintai hanya akan membantu membuat kesan yang buruk dan akan membuat Anda dicap sebagai psikopat.
Singkirkan hadiah
Jangan menyimpan hadiah bahkan hadiah yang paling penting sekalipun dari mantan Anda. Hadiah tersebut meyimpan banyak kenangan sewaktu Anda bersamanya. Anda membutuhkan waktu untuk melupakan mantan Anda,maka dari itu singkirkan hadiah penuh kenangan yang dapat membuat Anda teringat kembali dengan mantan Anda.
Teman mantan Anda
Setelah putus, jangan berkumpul dengan teman mantan Anda. Bahkan jika Anda ingin melakukannya, Anda harus menunggu untuk beberapa waktu. Jika tidak, Anda akan kembali dipengaruhi oleh memori mantan Anda.
Jangan mencoba hal yang negatif
Mencoba mengalihkan pikiran dan perasaan dengan hal-hal negatif setelah Anda putus dengan tidak akan memberi solusi. Malahan, Anda akan makin sulit move on dari mantan Adan tersebut. lakukan aktivitas lain yang lebih bermanfaat untuk kesehatan batin Anda. (Bersambung)
(ren)
Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda. This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.