Pisang ternyata termasuk afrosidiak. Tidak percaya?
Liputan6.com, Jakarta Pisang kerap disebut mirip dengan kelamin pria. Ini semua ada alasannya. Ternyata, kemiripan tersebut bukan hanya dari bentuknya saja tapi karena pisang berhubungan dengan gairah bercinta.
Dalam kamus kesehatan ada istilah afrodisiak yaitu makanan, minuman atau obat yang dianggap bisa meningkatkan gairah bercinta. Nah, sebagai buah yang sering dianggap mirip dengan organ reproduksi laki-laki, pisang ternyata termasuk afrosidiak. Tidak percaya?
Sebelumnya, Pakar Diet dan Nutrisi dari WebMD, Kathleen M. Zelman, MPH, RD, LD, menjelaskan bahwa pisang memiliki banyak manfaat kesehatan. "Pisang merupakan sumber energi terbesar dan kaya kalium, yang diperlukan untuk mengatur saraf, detak jantung dan tekanan darah. Diet kaya kalium dan magnesium juga dapat mengurangi risiko stroke."
Kathleen melanjutkan, makan pisang akan membuat sistem kekebalan tubuh yang baik, kemudian sistem saraf berfungsi dengan baik, hal ini berarti gairah seksual juga dapat meningkat.
Situs Healthmeup sendiri menuliskan pada Rabu (28/5/2014), ada dua alasan pisang dianggap afrosidiak:
1. Sumber energi
bercinta merupakan latihan singkat dalam meningkatkan denyut jantung. Dan setiap posisi seks menggunakan kinerja otot. Pisang dalam hal ini dapat menjadi buah yang ideal untuk memberikan dorongan untuk energi bercinta. Buah kaya kalium ini juga diklaim bisa membantu Anda bertahan lama di ranjang dan mencegah kram otot.
2. Libido
Pisang mengandung enzim bromelain yang dikenal dapat meningkatkan libido Anda.
(Melly Febrida) ;