SEBAGAI figur publik, berpenampilan menarik itu penting. Karena itu, mereka pun juga dituntut untuk memiliki selera yang baik dalam gaya busana.
Namun sayang, tidak banyak yang menyadari hal itu. Farhat Abbas, misalnya. Di mata Sonny Muchlison, seorang pengamat mode dan gaya hidup ibu kota, Farhat dinilai tidak memiliki selera berpenampilan yang cukup baik.
"(Farhat) tidak punya selera berpakaian yang baik, padahal dia termasuk the have," ujarnya dalam perbincangan bersama Okezone melalui telefon, belum lama ini.
Lebih lanjut, Sonny menuturkan jika buruknya selera Farhat soal penampilan, bisa terlihat dari cara berpakaiannya. Menurut pria sekaligus dosen di Institut Kesenian Jakarta itu, gaya Farhat sangat monotonik.
"Dia cuma pakai kemeja dan jaket hitam. Selalu itu saja, sementara dia sebenarnya punya semua," tandasnya.
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.