Jangan cerita detail akun e-mail (Foto: Google)
WALAUPUN saudara kandung dapat menjaga rahasia kita dengan sangat baik, biarkan Anda memiliki ruang privasi dan tetap menyimpannya untuk diri sendiri.
Setiap hubungan memerlukan beberapa ruang dan zona nyaman. Hal yang sama berlaku juga untuk hubungan antara saudara kandung. Ada berbagai faktor lain yang membuat hubungan saudara sangat khusus, terutama jenis ikatan yang unik dengan caranya sendiri.
Saudara saling menceritakan banyak hal, termasuk rahasia, hasrat, dan keinginan. Bagaimana pun selalu dianjurkan untuk menjaga hal-hal tertentu dengan menyimpannya sendiri. Berikut hal-hal yang tidak untuk diceritakan terlalu banyak kepada saudara Anda, sebagaimana dilansir
Times of India. Detail akun e-mail Anda Kecuali itu adalah keadaan darurat dan Anda ingin saudara untuk mengakses akun tersebut untuk keperluan mendesak.
Terlalu banyak menceritakan gebetan Anda Mengungkapkan perasaan tentang orang yang Anda taksir dan disukai boleh saja, namun jangan terlalu rinci. Hal ini mungkin mengakibatkan kecemburuan atau salah satu dari Anda menganggap berbeda mengenai perasaan Anda sebagaimana definisi cinta setiap orang mungkin berbeda-beda.
Apa yang terjadi sehari-hari Jangan membicarakan apa yang terjadi sehari-hari di kelas atau kampus secara detail kepada saudara Anda. Buatlah poin untuk mengungkapkan detail-detail yang sekiranya bisa diceritakan kepada saudara Anda.
Apa yang Anda pikirkan mengenai orangtua AndaBercerita panjang lebar tentang pandangan Anda terhadap orangtua mungkin bukanlah ide yang baik. Ceritakan hanya poin yang sama-sama Anda rasakan bersama saudara jika ada.
Mencoba menghabiskan lebih banyak waktu bersama-sama Berikan ruang yang cukup untuk satu sama lain, bahkan saat belajar atau bermain. Saling menghargai kebebasan individu.
(tty) Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.