Jakarta - Jika banyak orang salah kaprah dan berdiet justru dengan tidak makan sama sekali, Tommy Koswara Kosasih (27) justru berhasil membuktikan sebaliknya. Menerapkan sistem makan tiap 3 jam sekali, bobot Tommy yang sebelumnya 119 kg berhasil turun menjadi 80 kg.
Kepada detikHealth, pemuda dengan tinggi badan 183 cm ini menceritakan pengalaman uniknya berdiet, seperti ditulis pada Kamis (3/4/2014):
Awalnya saya masuk tempat fitnes pun tanpa sengaja karena status keanggotaan teman saya yang saya gunakan selama setahun. Selama setahun saya menjadi anggota di gym tersebut, ada penurunan berat badan sebanyak 8 kg. Nah, karena keanggotaannya tidak saya perpanjang, saya tidak fitnes lagi dan alhasil berat badan saya naik kembali sebanyak 3 kg.
Setelah beberapa waktu, saya mengenal girlband asal Korea Selatan, SNSD. Saya jadikan mereka motivasi untuk diet adalah karena gaya berpakaian mereka seringkali menggunakan pakaian pria saat di panggung. Dari situlah saya mulai dapat motivasi untuk menurunkan berat badan.
Di waktu yang bersamaan ada teman yang mengajak bergabung ke gym dekat rumah. Mungkin karena saya sudah termotivasi, dalam sepekan minimal saya ke gym 4 kali. Selama 6 bulan pertama, saya hanya melakukan latihan kardio saja dan alat yang kebanyakan saya gunakan adalah sepeda statis dan stepper. Kalau lihat keringat bercucuran atau kalori yang tertera di mesin banyak, saya senang dan semakin termotivasi. Saya juga rutin berenang.
Kalau soal makanan, saya tidak ada pantangan karena saya doyan makan. Tapi yang pasti saya kurangi porsi makan saya dan memakai sistem makan 3 jam sekali. Dulu pelatih saya sempat menganjurkan saya untuk makan sebelum lapar dan berhenti sebelum kenyang. Jadi walaupun saya belum lapar, saya makan dan walaupun saya belum kenyang saya berhenti agar perut selalu terisi.
Saya selalu makan malam, yang penting tidak menyiksa diri. Mau makan boleh, tapi jangan terlaliu banyak dan setelah itu minimal 3 jam baru tidur. Biasanya 10-15 menit setelah makan malam saya jalan-jalan atau mencuci piring.
Selama 6 bulan pertama atau fase latihan kardio, saya sudah menghilangkan bobot 26 kg, sisanya saya lakukan latihan pembentukan otot. Yang pasti pola makan saya tetap sama seperti di atas, yaitu dengan sistem makan 3 jam sekali. Kini meski sudah tak ke gym, saya sering olahraga di rumah dengan push-up, sit-up, kadang-kadang skipping, dan bermain basket setiap hari Sabtu.
Jika dulu motivasi utama saya karena SNSD, sekarang saya sedikit 'ketagihan' dengan diet karena sudah merasakan enaknya berbadan lebih kurus. Total 39 kg saya hilangkan. Selamat mencoba.
(ajg/vta)