Liputan6.com, Jakarta Ingin punya kulit putih bersinar? Yuk manfaatkan buah pepaya. Kandungan vitamin A, E dan C serta antioksidan pada buah pepaya dapat memberikan kelembaban dan perlindungan kulit. Selain itu enzim papain yang ada dalam pepaya sering digunakan untuk membersihkan dan melembutkan kulit.
Seperti dikutip dari Ehow, Jumat (11/4/2014), zat aktif dalam pepaya juga dapat membantu penyembuhan kulit. Pepaya bahkan tidak hanya bisa dimakan sebagai bahan sayur, tetapi juga dapat juga dijadikan sebagai masker wajah.
Caranya tidak sulit. Cukup dengan menghancurkan pepaya hingga berbentuk krim. Kemudian campurkan susu bubuk, lalu oleskan ke seluruh wajah dan diamkan 10 sampai 15 menit.
Setelah mengering kemudian bilas dengan air bersih. Masker wajah tersebut berfungsi sebagai tabir surya yang dapat melindungi kulit dari radiasi sinar matahari.
(Abd)
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.