Pages

Senin, 17 Maret 2014

Sindikasi lifestyle.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Lifestyle 
#1 Web Template Generator

Use Artisteer automated web designer to create beautiful web designs in minutes. No technical skills required.
From our sponsors
Miss World, Maria Rahajeng Diminta Kenalkan Budaya Papua
Mar 17th 2014, 04:27

Senin, 17 Maret 2014 - 11:27 wib | Raiza Andini - Okezone

Atiqah Hasiholan (Foto: Runi/Okezone)Atiqah Hasiholan (Foto: Runi/Okezone) PERHELATAN Miss World 2014 akan dilaksanakan pada Oktober mendatang. Tahun ini, Maria Rahajeng yang dikirim sebagai perwakilan resmi Indonesia di ajang tersebut.  
Tentu banyak hal yang akan dilakukan Miss Indonesia 2014 tersebut. Maria tidak hanya menampilkan talenta, namun mampu merepresentasikan keanekaragaman di Indonesia.
 
Pernyataan itu yang muncul dari mulut Atiqah Hasiholan. Dia ingin sekali Maria Rahajeng menampilkan ragam budaya di Indonesia.
 
"Dia harus bisa mempresentasikan Indonesia secara keseluruhan dari segi budaya, agama, dan suku yang ada di Indonesia," tuturnya kepada Okezone di Jakarta, baru-baru ini.
Atiqah menambahkan, budaya yang paling tepat untuk dapat dipresentasikan di ajang Miss World 2014
adalah Papua.
 
Pasalnya, budaya lain sudah banyak ditonjolkan oleh para perwakilan Indonesia di Miss World. Menurutnya, tak salah jika Maria mampu membawa budaya Papua ke ajang internasional tersebut.
 
"Kalau Bali dan Jawa itu sudah sering. Yang belum pernah itu Papua. Coba sekali-kali pakai kekhasan Papua, pasti dunia akan tercengang melihat keindahannya," tutupnya.
(tty)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions