Jakarta, Dok, tangan dan kaki saya suka berkeringat berlebihan setiap menit detik, apalagi di saat gugup keluarnya deras, dan kalau saya di AC tanggan saya jadi dingin kaya es. Apakah saya ada kelainan di dalam tubuh saya, sudah tes jantung dan ronsen tapi tidak ada kelainan. Tolong saya ya Dokter. Terimakasih.Indra (Pria lajang, 24 tahun)
anshar_XXXXX@yahoo.com
Tinggi badan 165 cm, berat badan 48 kg
Jawaban
Dear saudara Indra yang dimuliakan Allah, terimakasih atas kepercayaannya kepada kami. Langsung saja, ya, menuju ke inti persoalan.
Dari informasi singkat di atas, kami menemukan petunjuk kunci, yakni: 'tangan dan kaki berkeringat berlebihan'. Dari petunjuk ini, ada kemungkinan diagnosis mengarah ke hiperhidrosis fokal (focal hyperhidrosis, FH). FH paling sering dijumpai di daerah (telapak) tangan dan (telapak) kaki. Kondisi berkeringat yang berlebihan di kedua daerah ini di dalam dunia kedokteran disebut sebagai palmar-plantar hyperhidrosis.
Kondisi ini memengaruhi baik pria maupun wanita. Prevalensi (angka kejadian) tertinggi dijumpai pada kelompok usia 25–64 tahun. Rata-rata onset usia adalah 25 tahun, namun tergantung dari daerah tubuh yang mengalami FH.
Secara geografis, prevalensi hiperhidrosis palmar bervariasi, namun daerah endemis terdapat di Asia Tenggara dimana menyerang hingga 3% populasi.Next
(
hrn/up)