Jakarta (ANTARA News) - Semakin majunya teknologi, semakin banyak cara ditemukan untuk menurunkan berat badan. Salah satunya adalah dengan membekukan lemak di tubuh.
Cara ini dianggap paling ampuh saat ini, karena tanpa menggunakkan penyuntikan cairan ke tubuh ataupun menggunakan obat yang nantinya akan merusak metabolisme tubuh.
"Cara ini khusus untuk target yang memiliki kelebihan lemak di area tertentu," jelas Joan Tjie, Operasional and Sales Manager sebuah pusat pelangsingan tubuh saat ditemui dalam satu acara di Jakarta, Rabu.
Cara ini dimulai dengan membekukan sel lemak dengan suhu dingin yang ekstrim. Sel lemak ini akan mati, tapi tetap akan di dalam tubuh. Maka pengguna cara ini diharuskan meminum air putih yang banyak. Air putih juga diharuskan dikonsumsi sebelum menggunakkan cara ini.
"Tiga hari sebelum melakukan pembekuan lemak itu, harus banyak minum air putih," lanjut Joan. Karena efek samping dari cara beku lemak ini akan membuat orang yang menjalaninya akan dehidrasi. Untuk menghindari dehidrasi dianjurkan untuk minum air putih sebelum dan sesudah melakukan perawatan tubuh dengan cara ini.
Cara membekukan lemak ini akan mengurangi 3 hingga 6 cm dari lingkar tubuh setelah melakukan perawatan ini. Joan juga menganjurkan untuk tetap menjaga pola makan setelah melakukan perawatan pembekuan lemak ini.
Perawatan dengan cara beku lemak ini juga tidak membuat seseorang untuk diet ketat hingga tidak diperbolehkan makan sama sekali.
"Tetap bisa makan, tapi dengan porsi yang dikurangi. Dan juga penyajiannya tidak dengan goreng-gorengan dan minyak," tutup Joan.(*)