Della Sabrina (Foto : Raiza/Okezone) KEBANYAKAN wanita lebih memilih tampil apa adanya di hadapan suami. Berbeda dengan Della Sabrina, istri presenter Irfan Hakim, yang mengaku selalu memberikan yang terbaik saat suami pulang.
Della Sabrina mengaku jarang menggunakan make up. Namun, untuk Irfan, dia rela berlama-lama bersolek di depan kaca agar suaminya senang dan betah di rumah bersama anak-anak.
"Kalau dia pulang, saya make up dong. Kan, jarang-jarang pulangnya, pas datang harus cantik, biar makin sayang," katanya, kepada Okezone di Jakarta, belum lama ini.
Perempuan asal Bandung yang sedang mengandung anak keempat ini tidak juga berlebihan saat merias wajah. Ini agar Irfan tidak kaget dengan perubahan sang istri.
"Make up yang simpel saja, tidak berlebihan. Nanti, kalau terlalu menor dia kaget, ini istrinya apa bukan?," tuturnya, sambil tertawa.
Della juga mengimbau kepada seluruh istri agar bisa menampilkan yang terbaik untuk suaminya saat pulang, jangan acak-acakan dan membuat suami tidak betah di rumah. "Ya, kalau suami pulang harusnya yang rapi, cantik, biar dia betah di rumah," tutupnya.
(ftr)
Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.