Pages

Rabu, 16 Juli 2014

Sindikasi lifestyle.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Lifestyle 
#1 Web Template Generator

Use Artisteer automated web designer to create beautiful web designs in minutes. No technical skills required.
From our sponsors
Anak Pilih Main Ponsel daripada Liburan Bareng Ortu
Jul 16th 2014, 06:00

Rabu, 16 Juli 2014 - 13:00 wib | Raiza Andini - Okezone

Anak Pilih Main Ponsel daripada Liburan Bareng OrtuMasa liburan anak lebih banyak menghabiskan waktu dengan ponselnya daripada makan dan tidur (Foto : Dailymail) SEBUAH survei terbaru menunjukkan hasil bahwa anak-anak di bawah 10 tahun yang telah memiliki handphone menghabiskan waktu lebih lama dengan alat tersebut. Menariknya, 15 persen dari mereka sukar untuk makan dan tidur karena telefon genggam.

Liburan sekolah, kini sebagian anak malah lebih asyik dengan ponsel mereka. Menurut mereka, bermain gadget lebih menyenangkan dibanding harus beraktivitas sosial, termasuk liburan.

Faktanya, selama liburan musim panas, hampir setengah dari sejumlah anak menggunakan telefon genggam untuk menghabiskan waktu bermain game, media sosial, dan aplikasi pesan singkat lainnya. Studi ini menunjukkan bahwa kebanyakan orangtua berpikir anak mereka hanya menghabiskan waktu satu sampai dua jam per hari dengan ponsel mereka, dan kenyataannya, liburan mereka lebih lama di hadapan ponsel daripada harus bersosialisasi, makan, atau tidur.

Kegiatan yang dilakukan saat menggunakan ponsel adalah kegiatan umum, seperti membuat panggilan, SMS, bermain game, dan menggunakan aplikasi sosial seperti Facebook, Twitter, WhatsApp, dan BBM.

Namun, hasil survei mengungkapkan bahwa 5 persen anak-anak bahkan menggunakan ponsel untuk berbelanja online tanpa sepengetahuan orangtua mereka. "Hal ini mendorong untuk melihat bahwa anak-anak dan remaja saat ini sangat teknis dan sadar akan perangkat digital, dan bahwa mereka menggunakan ponsel mereka secara produktif," kata juru bicara sebuah merek broadband yang melakukan penelitian ini, seperti dilansir Dailymail, Rabu (16/7/2014).
(ftr)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions