Pages

Senin, 24 Maret 2014

Sindikasi health.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Health 
Compare Hotels

Find great prices for amazing hotels wherever your next destination may be. It's simple to search 100+ sites at once!
From our sponsors
Ini Penyebab Penyakit Pembesaran Prostat
Mar 24th 2014, 05:46

Qalbinur Nawawi - Okezone
Senin, 24 Maret 2014 12:46 wib
detail berita
Pembesaran prostat, (Foto: Vidivibrante)
PENYEBAB terjadinya penyakit pembesaran prostat hingga saat ini belum sepenuhnya dipahami karena beberapa faktor. Namun, penyebab kondisi itu bisa terjadi karena proses pertambahan usia.

Hal itu seperti diungkapkan Dr.Gideon Tampubolon, SpU, Ahli Bedah Saluran Kemih RS. Primere Bintaro. Dia menjelaskan bahwa sistem hormonal dalam tubuh merupakan salah satu penyebab seseorang mengalami penyakit pembesaran prostat. Itu biasanya didukung oleh bertambahnya usia seseorang setiap tahun.  
"Pertumbuhan dan perkembangan kelenjar prostat dipengaruhi oleh hormon testosteron. Saat usia kita bertambah, hal itu membuat jumlah hormon testosteron menurun dan estrogen meningkat. Di mana meningkatnya hormon estrogen menyebabkan sinsitisasi (jaringan menjadi amat peka terhadap bahan kimia) kelenjar prostat terhadap testosteron bebas. Inilah salah satu penyebab umum pembesaran prostat di masyarakat Indonesia," kata Dr. Gideon Tampubolon, SpU ditemui Okezone di Gedung Annex RS. Primere Bintaro, Tangerang, baru-baru ini.
 
Selain itu, lanjut dia, faktor keturunan juga berperan sehingga membuat seseorang mengalami pembesaran prostat.
 
"Faktor keturunan juga berperan membuat seseorang mengalami prostat yang besar. Dan akan lebih awal dioperasi bila mempunyai ayah yang menderita pembesaran prostat," terangnya.
 
Untuk mencegah risiko ini sendiri, setidaknya seseorang harus menjalani gaya hidup sehat dan memiliki pola makan yang sehat, saran Dr. Gideon.
(tty)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions