Perawatan wajah dengan RevLite (Foto: genzelkisses) TAK sedikit wanita menghabiskan waktu dan uang untuk aneka perawatan berkala menghilangkan kerutan, bekas jerawat, dan bintik hitam. Saat ini ada sebuah tren terbaru, yang mampu menghilangkan secara tuntas bekas jerawat maupun bintik hitam akibat sinar matahari.
Adalah RevLite, tindakan dengan laser yang membantu mencerahkan dan mengobati masalah kulit yang sukar sekali dihilangkan. Perawatan ini diklaim menjanjikan, mampu menghilangkan bekas jerawat, garis-garis halus dan kerutan, hiperpigmentasi, dan melasma. (Baca: Kulit Cerah & Bersinar, Cek Posisi Tidur Anda)
Cara kerjanya menggunakan sinar berdenyut cahaya yang berfungsi menghancurkan partikel kulit hitam di area wajah. Prosedural ini secara bertahap menghapus segala permasalahan kulit dengan proses yang alami. (Baca: Hah, JLo Habiskan Rp250 Juta untuk Alat Penghilang Kerutan)
Sebuah mesin berbentuk balok datar mengantarkan energi secara merata ke permukaan kulit yang bermasalah atau pigmen hitam. Alat ini mampu memudarkan bintik hitam dan kerutan wajah dari waktu ke waktu.
Dokter mengatakan bahwa 3-4 kali perawatan dirasa cukup untuk menyelesaikan masalah kulit. Perawatan ini juga diklaim membutuhkan waktu yang singkat hingga sinar masuk ke dalam kulit. (Baca: Ladies, Botoks pun Bisa Sebabkan Stres)
Dr Maria Gonzalez, pakar kecantikan, percaya diri menawarkan perawatan tersebut di sebuah klinik Cardiff. Dia mengatakan bahwa perawatan ini merupakan yang terbaru di dunia estetika.
"Saya percaya pengobatan RevLite memberikan hasil yang lebih bagus dengan sedikit rasa sakit, juga hanya perlu waktu singkat," tambahnya, seperti dilansir dari Dailymail, Rabu (16/7/2014). (Baca: Perlukah Pria Melakukan Botox?)
Untuk melakukan perawatan ini, pasien cukup merogoh uang 700 Poundsterling atau sekira Rp14,8 juta dan hanya dapat dilakukan di Inggris. Pasalnya, perawatan ini baru pertama kali diluncurkan di Inggris. (ftr)