SOAL ukuran kacang memang kecil, tetapi dari segi nutrisi banyak sekali manfaatnya. Tidak percaya?
Ya, kacang banyak mengandung nutrisi penting untuk tubuh hingga memberi banyak manfaat kesehatan. Mulai dari menjaga kesehatan jantung, terhindar dari kanker paru-paru, dan mengatasi stres.
Bukan cuma itu, masih banyak yang bisa diberikan dari mengonsumsi kacang. Untuk mengetahuinya, berikut ulasan lengkapnya, seperti dilansir Boldsky.
Mengontrol kadar kolesterol
Aneka kacang-kacangan seperti kacang almond, mete, kenari, dan pistachio memiliki "kolesterol baik" di dalamnya. Semua makanan itu membantu mengatur jumlah "kolesterol jahat" dalam darah. Alhasil akan selalu menjaga kesehatan jantung Anda dengan baik.
Makanan otak
Anak-anak dan wanita hamil sering mengonsumsi kacang sebagai salah satu pola makan harian mereka. Hal itu bisa terjadi, sebab kacang-kacangan memiliki banyak vitamin E dan vitamin B kompleks yang membantu merangsang otak. Unsur-unsur ini juga melindungi sistem saraf dari penyakit degeneratif seperti Alzheimer.
Membuat Anda kenyang dengan waktu lebih lama
Terlepas dari semua manfaat kesehatan, kacang bisa membuat Anda kenyang. Bila Anda merasakan rasa lapar setelah makan, konsumsilah segenggam kacang. Dijamin, Anda Anda akan kenyang dan sudah tentu bisa membantu menurunkan berat badan bagi pediet.
Melindungi Anda dari kanker prostat
Kacang-kacangan, utamanya kacang Brasil kaya akan selenium. Kacang ini membantu memberikan perlindungan terhadap kanker prostat pada pria. Lebih lanjut, makan kacang Brasil bisa mengurangi risiko kanker prostat sebesar 60 persen. (tty)