Jennifer Dunn (Foto : Okezone) MEMENUHI undangan, seseorang biasanya berpenampilan rapi dari ujung rambut hingga kaki. Itulah contoh orang yang menghargai tuan rumah selaku pihak yang mengundang.
Nyatanya, itu tidak berlaku pada sosok Jennifer Dunn. Saat bertandang ke Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk memenuhi panggilan sebagai saksi dari Tubagus Chaeri Wardana, dia mengenakan celana robek yang kurang sopan.
Menurut Sonny Muchlison, dengan tingkah Jennifer Dunn seperti itu tidak mencerminkan contoh masyarakat pribumi yang santun.
"Dia seperti orang yang tidak memiliki tata krama dalam bertamu. Ibaratnya kan dia sedang bertamu, memenuhi panggilan dari KPK, tapi malah mengenakan celana robek. Harusnya, dia bisa menghargai para petinggi negara itu dengan pakaian yang lebih rapi. Dia tidak mencerminkan sosok pribumi yang sopan," tutur pengamat mode dan gaya hidup ini kepada Okezone lewat sambungan telefon, belum lama ini.
Sonny yang mengurut dada dengan tingkah laku Jennifer Dunn menyarankan gadis 24 tahun ini agar lebih santun dalam berbusana. Apalagi saat datang ke tempat peradilan dengan berbusana sopan, dia dapat mencerminkan pribadi yang santun.
"KPK itu kan tempat yang baik. Mbokya harus lebih sopan berbusananya, ya minimal pakai celana yang baik, bukan yang robek-robek gitu. Gaya sih boleh, tapi asal tahu tempatnya," tutupnya.
(tty)