Pages

Sabtu, 05 Juli 2014

Sindikasi lifestyle.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Lifestyle 
Price starts from $55

Get 20% discount this month using summer20code!
From our sponsors
Delapan Hal Sederhana Biasa Dilakukan Pasangan Bahagia (1)
Jul 5th 2014, 07:18

Delapan Hal Sederhana Biasa Dilakukan Pasangan Bahagia (1)Ketahui rahasia jalin hubungan bahagia (Foto: mnwellspa) TERKADANG hanya hal-hal sederhana yang mampu membahagiakan hubungan dengan pasangan. Yuk, intip rahasia pasangan-pasangan bahagia.

Bahagia menjadi hal yang diidam-idamkan bagi banyak pasangan. Berikut ulasannya, seperti dikutip dari Redbook.

Berhenti melakukan sesuatu untuk mengatakan "Halo"
Penelitian menunjukkan bahwa bagaimana Anda menghabiskan empat menit pertama pada malam hari di rumah akan terbawa hingga sisa malam. Jadi, bahkan jika Anda sampai di rumah pertama dan sedang menonton televisi, tekan "pause" ketika suami Anda pulang.

"Hentikan apa yang Anda lakukan dan peluklah dirinya," kata terapis pasangan Bob Taibbi.

"Sebuah pelukan, bahkan hanya 10 detik, meningkatkan oksitosin, senyawa kimia otak yang membuat Anda merasa terhubung. Ini adalah ritual malam untuk tetap terikat," imbuhnya.

Cekcok
Berdebat tentang hal-hal kecil tidak hanya benar-benar normal, tapi juga menguntungkan. Menurut penelitian yang diterbitkan American Psychologist, marah dengan pasangan dan mampu mengenali perilaku yang tidak Anda sukai benar-benar dapat membantu pernikahan Anda langgeng.

Jika terlalu marah untuk mengartikulasikan mengapa Anda marah, katakan dalam email, ujar Karen Elizaga, pelatih kehidupan dan penulis Find Your Soft Spot. "Katakan alasan mengapa Anda marah, tawarkan beberapa solusi, dan ingatkan dirinya bahwa Anda mencintainya," imbuhnya.

Saat-saat yang dibutuhkan untuk mengumpulkan dan menjabarkan pikiran akan membantu mengatur percakapan menjadi lebih produktif setelah Anda tenang. Plus, ada kesempatan yang lebih baik bahwa suami Anda akan menyerap kata-kata Anda jika ia membacanya daripada mendengarkan Anda berteriak.

Merayakan satu sama lain
Tentu, penting bahwa Anda mendukung satu sama lain ketika sesuatu yang buruk terjadi. Namun, penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Personality and Social Psychology menemukan bahwa bagaimana pasangan bereaksi terhadap kabar baik yang terjadi pada satu sama lain mungkin lebih penting daripada apa yang dilakukan jika mengalami kesedihan. Lain kali dia mencetak gol pada turnamen sepakbola di kantornya, bukalah minuman favoritnya atau golnya di akun media sosial untuk menunjukkan padanya betapa bangganya Anda.

Bersenang-senang bersama-sama
Penelitian yang dilakukan di University of Denver menunjukkan bahwa pasangan yang menyediakan waktu untuk kegiatan menyenangkan akan menjadi langgeng. "Korelasi antara kesenangan dan kebahagiaan perkawinan itu tinggi dan signifikan," kata Howard Markman, Ph.D., co-director Pusat Studi Pernikahan dan Keluarga di University of Denver.

"Semakin banyak Anda berinvestasi dalam kesenangan dan persahabatan, semakain bahagia hubungan Anda," imbuhnya. Jadi, pergilah ke sebuah taman hiburan (tanpa anak-anak), atau jika Anda tidak punya banyak waktu cobalah kencan kilat. (bersambung) (ftr)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions