Bibir merah membuat tampilan lebih segar di bulan puasa (Foto : Beauty and Tips) WAJAH lesu di bulan puasa bisa terlihat cerah jika Anda mengaplikasikan lipstik merah. Lipstik merah mampu memberikan rona segar, semangat, dan percaya diri pada pemakainya.
Menurut pakar kecantikan wajah dan rambut, QQ Franky, memberi kesan segar pada wajah cukup dengan menerapkan pemulas bibir berwarna terang, seperti merah dan pink. Dia menilai bahwa kedua warna tersebut mampu memberi efek positif bagi pemakai juga yang melihatnya.
"Pakai lipstik merah atau merah muda, itu bikin kita terlihat lebih segar saat seharian puasa. Yang melihat juga lebih bersemangat, apalagi yang pakai," katanya kepada Okezone lewat sambungan telefon, Selasa (2/7/2014).
Sementara, untuk pilihan warna make up secara keseluruhan, QQ Franky menyarankan Anda memakai warna nude atau natural. Warna-warna tersebut mampu mengimbangi warna cerah di bagian bibir. Pengaplikasiannya juga tipis saja.
"Make up nude, lipstiknya merah karena kalau medok semuanya kelihatan berlebihan. Kalau pakai nude bisa mengimbangi dan kesan fresh-nya lebih muncul," tutupnya.
Untuk tampil cantik, riasan wajah harus dapat menonjolkan satu area tertentu. Pakar make up ini menyarankan agar bibir diaplikasikan lipstik secara maksimal agar dapat memberikan efek segar dan cerah saat melaksanakan puasa. (ftr)