Jakarta, Memasuki bulan Ramadan, sebagian besar umat Muslim tentu akan melaksanakan ibadah puasa. Momen ini banyak dimanfaatkan oleh mereka yang ingin menurunkan berat badan secara sehat. Faktanya apakah penurunan berat badan sehat bisa didapat saat bulan Ramadan?
"Puasa jelas membuat berat badan kita lebih turun dibandingkan dengan bulan-bulan sebelumnya. Karena pada saat puasa frekuensi makan seseorang akan lebih sedikit dari biasanya. Biasanya seseorang akan makan tiga kali sehari dengan tambahan snack sela-sela waktu seperti jam 10 pagi, jam 4 sore, dan malam sebelum tidur," ungkap Dr dr Fiastuti Witjaksono, MSc, MS, SpGK, kepada detikHealth dan ditulis pada Rabu (2/7/2014).
Menurut dokter spesialis gizi klinik Departemen Ilmu Gizi FKUI RSCM ini, setelah puasa frekuensi makan seseorang akan lebih sedikit menjadi dua kali sehari dengan snack pada saat buka dan setelah Tarawih atau sebelum tidur. Karena asupannya yang lebih sedikit, jadi puasa akan bermanfaat bagi orang-orang yang ingin menurunkan berat badan.
Pendapat ini diamini oleh Rita Ramayulis, DCN, MKes. Dosen jurusan Gizi Poltekkes II Jakarta ini membenarkan bahwa berkurangnya jam pada jadwal makan memberikan potensi seseorang untuk menurunkan berat badan saat bulan Ramadan.
"Jadi berkurang 1 kali makan utama dan 1 kali makan selingan. Dengan berkurangnya jadwal makan kita, harusnya ini membuat asupan energi kita secara total menjadi lebih rendah. Sehingga kondisi berpuasa bisa dimanfaatkan sebagai pendukung diet penurunan berat badan," tutur Rita.
Sementara itu menurut Leona Victoria Djajadi, BSc, MND, berpuasa selama bulan Ramadan juga bisa dijadikan momen yang pas untuk mengkaji ulang gaya hidup sehat sehari-hari. "Harusnya kan dengan momen puasa kita jadi lebih peka terhadap jadwal makan, apa saja yang mau kita makan, serta apa yang mau kita lakukan sepanjang hari," tutur ahli gizi lulusan University of Sydney, Australia, dan pengasuh Klinik Gizi Keluarga ini.
Nah, agar tak melewatkan kesempatan memiliki tubuh proporsional di bulan Ramadan, yuk simak ulasan khas detikHealth tentang diet saat berpuasa berikut!
(ajg/up)