Pages

Sabtu, 19 Juli 2014

Sindikasi health.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Health 
Book your hotel early for a discount!

You can reap the rewards with great discounts at participating Pullman, M Gallery, Grand Mercure, Novotel, Mercure, ibis and Formule 1 hotels.
From our sponsors
SDM Berkualitas Dimulai Sejak dalam Kandungan
Jul 19th 2014, 04:33

Helmi Ade Saputra - Okezone
Sabtu, 19 Juli 2014 11:33 wib
detail berita
SDM Berkualitas Dimulai Sejak dalam Kandungan (Foto: Bethenny)
SUMBER Daya Manusia (SDM) adalah penentu masa depan bangsa Indonesia. Namun sayangnya, selama ini masalah yang diperhatikan hanyalah capaian pendidikan dan kesehatan.

Padahal, menurut Dewan Penasihat Ikatan Praktisi dan Ahli Demografi Indonesia, Prof. Sri Moertiningsih Adioetomo, SE, MA, PhD, mengatakan bahwa akar permasalahan sebenarnya adalah pada program keluarga berencana, mengapa?

Prof. Sri mengatakan bahwa untuk menciptakan SDM yang berkualitas dapat dilakukan dengan jangka pendek dan jangka panjang. Khusus untuk jangka panjang, menciptakan SDM yang berkualitas berarti harus dimulai sejak dini, yakni semenjak dari kehamilan.

"Seorang ibu yang ber-KB berarti merencanakan kelahirannya dengan baik atau sadar. Semasa kehamilan dia akan memenuhi kebutuhan pangan dan gizi untuk bayinya di dalam kandungan," katanya pada diskusi media bertema "Menebak Arag Program KKBPK Pasca Pilpres 2014" di Kantor BKKBN, Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Jumat 18 Juli 2014.

Menurut Prof Sri, hal tersebut merupakan langkah pertama penanganan yang sekarang sedang digaungkan, yakni 1.000 hari pertama kehidupan. Prof Sri mengatakan bahwa 1.000 hari pertama kehidupan itu termasuk 270 hari di dalam kandungan dan selebihnya sampai usia 2 tahun.

"Proses tersebut adalah cikal bakal pembentukan kognitif skill dari anak-anak," tuturnya.

Untuk menciptakan SDM yang berkualitas, 80 persennya dibentuk pada masa 1.000 hari pertama kehidupan. Kemudian, 20 persen sisanya melalui pendidikan, kesehatan dan lain-lain.

"Kognitif skill sangat penting dalam memicu pertumbuhan ekonomi, dan sudah ada buktinya. Nah ini di mulai sejak dalam masa kandungan dengan program keluarga berencana," simpulnya. (fik)

Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions