HAMPIR semua orang punya makanan atau camilan favorit yang mungkin dikonsumsi setiap hari. Tetapi, bagaimana bila camilan yang dikonsumsi membuat Anda sakit kepala atau sampai migrain?
Cokelat, misalnya. Siapa yang tidak suka ngemil camilan manis ini, pasti Anda pun tergiur karenanya. Sayangnya, cokelat tidak semanis rasanya karena beberapa orang menjadi sakit kepala atau migrain setelah mengonsumsinya.
Sama halnya dengan ice cream. Kebanyakan orang ketika sakit kepala datang memilih makan es krim dengan alasan mengurangi ketergatungan terhadap obat kimia. Namun, camilan lezat ini biasanya tidak baik untuk sakit kepala. Hal ini karena es krim memiliki efek mendinginkan pada saraf, sehingga dapat menyebabkan sakit kepala yang menyakitkan.
Selain itu, masih ada beberapa makanan dan minuman yang menyebabkan sakit kepala, berikut seperti dilansir Boldsky, Sabtu (12/7/2014).
Kafein
Kebanyakan orang berpikir bahwa kopi dapat mengurangi sakit kepala. Tetapi, sebenarnya mengonsumsi kafein secara berlebihan dapat menyebabkan sakit kepala yang benar-benar menyakitkan.
Minuman beralkohol
Alkohol tidak secara langsung memicu sakit kepala. Pada dasarnya, alkohol menyebabkan dehidrasi dan akhirnya membuat Anda sakit kepala. Oleh karena itu, terkadang mabuk pun ditandai dengan sakit kepala yang berdenyut-denyut.
Pisang
Buah pisang dapat menyebabkan sakit kepala pada orang-orang yang sensitif terhadap tyramine (bahan kimia). Hal ini karena sebagian besar kulit pisang memiliki tyramine yang dapat memicu seseorang sakit kepala.
MSG
MSG merupakan aditif yang hadir dalam makanan ringan atau mi instan. Bahan ini akan menyebabkan sakit kepala dan kram perut pada beberapa orang.
(tty)
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.