Jakarta, Orgasme yang dirasakan saat bercinta memang dirasakan paria atau wanita ketika sebelumnya ada rangsangan fisik pada zona erotisnya. Namun, tanpa adanya rangsangan fisik, bisakah seseorang mencapai orgasme?
"Hanya sebagian kecil pria atau wanita yang bisa mencapai orgasme melalui rangsangan visual seperti gambar dan film atau suara yang erotik," tutur seksolog dr Andri Wanananda MS kepada detikHealth dan ditulis pada Kamis (24/7/2014).
Pasalnya, dikatakan dosen di Universitas Tarumanegara ini, orgasme bisa dicapai sebagian besar orang melalui rangsangan sensual pada zona-zona erotik fisik atau tubuhnya. Nah, rangsangan erotik melalui visual atau suara tergolong fantasi seksual.
Dalam prosesnya, rangsangan erotik visual atau suara akan dipersepsi oleh mata, telinga lalu disalurkan menuju regio hippocampus dalam otak yang bertugas mengolah fantasi seksual ke dalam rangsangan sensual yang erotik.
"Rangsangan ini kemudian memengaruhi saraf simpatetik di sumsum tulang belakang yang memicu orgasme. Jelasnya, individu yang bisa dengan fantasi mengalami orgasme adalah individu yang regio hippocampusnya amat sensitif," papar dr Andri.
Sementara itu, dr Nugroho Setiawan SpAnd mengatakan pada sebagian orang, ada yang tidak disentuh oleh pasangannya dan hanya berimajinasi hingga muncul sensasi. Kemudian, timbul respons sampai mencapai orgasme.
"Bisa saja seseorang memiliki sensasi yang terlalu tinggi hingga ia terus terangsang. Tak sedikit orang yang berpikir kalau orgasme harus lewat rangsangan atau bercinta. Padahal, dengan dia punya sensasi saja, tanpa rangsangan, bisa juga kok orgasme," kata dokter yang praktik di RSUP Fatmawati ini.
(rdn/up)