Pages

Rabu, 09 Oktober 2013

KOMPASfemale
News and Service 
Curious about the benefits of meditation?

In just a few minutes daily, this course will teach you how to relax and relieve stress. Even with a full schedule, you will want to make time for this!
From our sponsors
Naomi Campbell Kembali ke Panggung Mode
Oct 9th 2013, 02:12

KOMPAS.com — Meski usianya sudah tidak muda lagi, supermodel Naomi Campbell kembali ke panggung modeling. Kembalinya ia ke panggung catwalk akan dimulai pada fashion show rancangan Versace.

Pergelaran Versace Atelier AW13 Couture Show baginya adalah momen emosional sebab setelah 14 tahun meninggalkan panggung fashion, ia masih diterima dalam industri fashion.

"Saat saya sedang melakukan fitting untuk busana yang saya kenakan, perasaan saat itu sungguh tidak dapat diucapkan," sambungnya.

Meski hampir setiap hari berjalan di atas catwalk, masih banyak model papan atas yang mengaku terkadang dikuasai rasa canggung. Demikian juga dengan Naomi. Yang ia khawatirkan adalah semua orang tidak menginginkan kehadirannya, meski kenyataan berbicara sebaliknya. Semua orang mengaguminya dan mengatakan ia masih bisa bersaing dengan model yang berusia 25 tahun lebih muda darinya.

Untuk menjaga penampilannya di usia kepala empat ini, Naomi selalu disiplin menjaga pola makannya secara seimbang. "Saya tidak diet terlalu ketat. Terkadang saya juga masih makan camilan seperti cokelat dan snack. Saya mengasupnya untuk membuat saya bahagia," ucapnya.

Olahraga pun tak pernah ia tinggalkan untuk menjaga tubuhnya tetap bugar. Ia rajin melakukan Pilates sehingga bentuk badannya tak banyak berubah sampai sekarang.

"Saya ingin semua orang mengerti tentang dunia modeling sesungguhnya dan bagaimana kerasnya kami bekerja," ujar Naomi Campbell.

Sepertinya semua kerja keras itu terbayarkan. Supermodel yang sekarang berusia 42 tahun ini terlihat sangat memukau daripada sebelumnya, seperti bisa dilihat dalam Net-a-Porter The Edit, majalah online.

Sumber :

Penulis :

K. Wahyu Utami

Editor :

Lusia Kus Anna

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends:

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions