TEMPO.CO, Paris – Merebaknya rumor perselingkuhan Presiden Prancis, François Hollande, dengan aktris ternama Julie Gayet menjawab hasil jajak pendapat yang dilakukan sebuah lembaga survei yang berbasis di Paris, Ifop.
Dikutip The Telegraph, dalam survei tersebut disebutkan, sebanyak 55 persen pria Prancis berselingkuh. Sementara itu, hanya sekitar 32 wanita Prancis yang tidak setia. Jumlah ini, menurut Ifop, mengalami kenaikan di antara kedua jenis kelamin ini.
Bahkan, satu dari tiga pria Prancis mengatakan, mereka siap untuk berselingkuh, selama pasangan mereka tidak mengetahuinya.
Pria dan wanita menilai perselingkuhan dengan cara yang berbeda. Sebanyak 2 dari 3 wanita Prancis menilai, berciuman sudah merupakan bentuk dari selingkuh. Sementara itu, pria Prancis menganggap, ciuman saja bukan indikator selingkuh. Sebanyak 57 persen pria setuju, selingkuh ditandai dengan adanya hubungan seks.
Survei ini juga mengungkap, warga Prancis rupanya pemaaf. Sebanyak 63 persen responden mengatakan mereka tetap dapat mencintai pasangan mereka meski sudah diselingkuhi.
Meskipun perselingkuhan tampaknya begitu umum di negara ini, sebanyak 68 persen dari peserta survei percaya, mereka bisa tetap setia kepada satu pasangan saja seumur hidupnya. Hasil ini sejalan dengan sudi dari Pew Research Center pada tahun 2013. Studi itu mengungkap, dari 39 negara yang di survei, warga Prancis adalah yang paling pemaaf.
Maka menjadi wajar, jika pasangan Hollande, Valerie Trierweiler, pernah mengatakan akan tetap setia mendampingi Hollande dan memaafkannya.
ANINGTIAS JATMIKA | TELEGRAPH
Berita Lain:
Tak seperti Ani Yudhoyono, Michelle Obama Cuek
Langsing tanpa Operasi dengan Liposonix
Pelukis Hanafi Protes Sampul Buku 33 Tokoh Sastra
Seperti Ani SBY, Instagram Istri Assad Didebat
Selain Ani SBY, Ratu Yordania Juga Punya Instagram