Pages

Kamis, 26 Juni 2014

health.detik
Detik.com sindikasi 
Explore DIRECTV

Enjoy HD DVR service in every room. Get every game every Sunday. Watch hit movies and shows anywhere. Bundle and save today!
From our sponsors
Terapkan Diet Gluten-Free karena Anak, Lucy Wiryono Mengaku Jarang Sakit
Jun 26th 2014, 03:00

Jakarta, Memiliki anak dengan autisme sama sekali tak membuat Lucy Wiryono (36) merasa terbebani. Banyak hikmah positif yang ia dapatkan, termasuk sehat dan bugar berkat diet bebas gluten yang dijalani keluarganya, mengikuti kebutuhan sang buah hati.

Ya, putri pertama presenter televisi ini, Danya Putri Purwanto (8), didiagnosis dengan spektrum autisme saat usianya masih 2 tahun. "Perkembangannya regresi, kemampuan bicara dan kontak matanya menurun. Akhirnya ketemu dokter dan direkomendasikan untuk menerapkan diet bebas gluten," ujar Lucy, ditemui dalam jumpa pers Tropicana Slim Alergon: 'Is Gluten Free a Healthy Choice?', yang diselenggarakan di Restoran Bunga Rampai, Jl Teuku Cik Ditiro, seperti ditulis Kamis (26/6/2014).

Awalnya Lucy mengaku sempat bingung. Sebab makanan yang biasanya ia konsumsi justru mengandung gluten, seperti roti dan mi. Tapi kini ia mulai terbiasa. Bahkan, ia dan suaminya kini juga turut mengikuti diet bebas gluten. Beragam manfaat sehat yang ia dapatkan.

"Aku awalnya suka sembelit, buang air besar bisa 3 hari sekali. Aku coba ikut anak diet bebas gluten, frekuensinya bisa jadi lebih lancar. Pencernaan juga nggak cepat kembung dan berasa enteng. Kami sekeluarga juga jadi jarang sakit," tutur Lucy kepada detikHealth.

Gluten merupakan protein yang terdapat pada tepung terigu dan olahannya, termasuk biskuit, mi, roti, gandum, donat dan sereal. Senyawa ini secara alami juga terdapat pada biji-bijian seperti gandum, barley dan gandum hitam (rye).

"Sulit memang awalnya, soalnya aku suka makan kue, cake, roti, tapi anakku harus diet seperti itu. Jadi lama-lama ikut juga, mau nggak mau harus disiplin, tapi ternyata pencernaanku lebih nyaman," tutur Lucy.

Pernyataan tersebut diamini oleh Dr dr Iris Rengganis, SpPD, K-AI, FINASIM. Ditemui detikHealth dalam acara yang sama, dr Iris menyebutkan bahwa diet bebas gluten memang memberikan dampak positif terhadap sistem pencernaan.

"Tak harus anak dengan autisme atau mereka yang alergi gluten saja, kita yang sehat pun bisa menerapkan diet gluten-free. Ini bagus sekali karena meringankan kerja sistem pencernaan. Pertama pasti beda rasanya, tapi lama-lama bisa terbiasa. Jadi memang itu gaya hidup sehat karena menghindari konsumsi roti dan mi," tutup dr Iris.

(ajg/up)

Ingin Mendapatkan Rp 500,000 dari detikHealth ? Ceritakan Pengalaman Dietmu di Sini

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

Media files:
095521_lucy.jpg (image/jpg, 0 MB)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions