Pages

Minggu, 29 Juni 2014

Sindikasi health.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Health 
Compare Hotels

Find great prices for amazing hotels wherever your next destination may be. It's simple to search 100+ sites at once!
From our sponsors
Nih, Manfaat Baca Buku bagi Kesehatan
Jun 29th 2014, 05:20

Helmi Ade Saputra - Okezone
Minggu, 29 Juni 2014 12:20 wib
detail berita
Membaca buku (Foto: Boldsky)
BANYAK yang bisa Anda lakukan di kala waktu senggang, seperti berkumpul dengan teman-teman ataupun berolahraga di luar rumah. Namun, bila Anda sedang ingin menghabiskan waktu luang di rumah, mungkin bisa mempertimbangkannya dengan membaca buku.
 
Mungkin membaca buku kedengarannya sangat membosankan, namun ternyata juga memiliki banyak manfaat, baik bagi kesehatan fisik maupun mental. Berikut beberapa manfaat membaca buku sebagaimana dilansir Boldsky, Minggu (29/6/2014).


Menghilangkan stres
 
Stres dapat mempengaruhi kesehatan fisik dan mental Anda. Namun, fakta ilmiah telah membuktikan bahwa cara efek efektif untuk menghilangkan stres adalah dengan membaca buku. Jika Anda ingin mengurangi stres dengan membaca buku, maka itu akan mengurangi banyak tekanan dalam pikiran.


Meningkatkan konsentrasi
 
Bekerja multi tasking membuat seseorang sulit untuk berkonsentrasi untuk waktu yang lama. Namun, membaca buku dapat membantu meningkatkan daya konsentrasi dan menghilangkan gangguan perhatian pada kalangan orang dewasa muda.


Stimulasi mental
 
Membaca buku merangsang otot-otot pada otak Anda. Selain meningkatkan pengetahuan dan menambah kosa kata, membaca juga membantu kerja neuron di otak Anda. Sehingga, membaca buku dapat membantu menjaga otak tetap sehat dan penyakit terkait otak di usia tua.


Kedamaian mental
 
Seperti halnya menonton televisi, membaca buku juga membantu Anda mendapatkan ketenangan mental. Selain itu, Anda tidak akan marah ataupun terganggu seperti sedang menonton televisi bila membaca buku.
(ren)
Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions