Jakarta, Setiap orang di kantor mungkin tahu Anda takkan 'on fire' kalau belum meneguk secangkir kopi di pagi hari. Namun beberapa jam kemudian, jangan heran jika mereka menghindari berbicara langsung dengan Anda karena mulut Anda bau kopi.
Eits, tak perlu keburu langsung menyetop konsumsi kopi saat itu juga. Berikut empat cara mudah untuk menghilangkan bau mulut karena minum kopi seperti halnya dikutip dari Men's Health, Kamis (6/3/2014).
1. Minum teh hijau
Penggemar kopi memang biasanya memiliki bau mulut karena kopi yang dikonsumsinya pasti diberi gula. Padahal bukan rahasia lagi jika gula dapat menyebabkan kerusakan gigi, dengan salah satu gejalanya yaitu halitosis alias bau mulut.
Namun sebuah studi yang dipublikasikan dalam Journal of Oral Biology, ekstrak teh hijau dapat menghilangkan sulfur yang menyebabkan bau mulut pada penderita kerusakan gigi. Teh hijau juga merangsang produksi saliva atau air liur yang dapat membantu membersihkan gigi setelah makan (atau minum kopi manis).
2. Santai saja
Kafein biasanya memberi efek 'jitter' atau cemas sesaat setelah diminum. Padahal ternyata inilah salah satu hal yang berkontribusi menyebabkan bau mulut. Hal ini dipastikan tim peneliti asal Brazil ketika mencoba memacu stres pada sejumlah partisipan. Mereka menemukan orang yang cemas memiliki konsentrasi sulfur volatil penyebab bau mulut yang lebih tinggi daripada partisipan lain yang lebih rileks.
Lagipula studi lain juga mengatakan kecemasan terbukti menyebabkan mulut mengering, meski peneliti tak menemukan adanya penurunan produksi air liur. Itu artinya stres dan kecemasan bisa saja menyebabkan bau mulut secara langsung.
3. Sarapan yogurt
Dalam sebuah studi di Jepang, sejumlah sukarelawan diminta ngemil yogurt sebanyak enam ons setiap pagi selama enam minggu. Kemudian peneliti mengukur jumlah bakteri yang ada pada lidah mereka.Next
(
lil/vit)