SAAT banjir datang, banyak orang sibuk menyelamatkan barang dan tetap bertahan di rumah untuk menjaga barang-barang mereka. Dengan kondisi tersebut, tak jarang mereka menjadi korban keesokan harinya karena kedinginan.
Menanggapi hal tersebut, Dr.dr. Ari Fahrial Syam SpPD-KGEH,MMB dari Departemen Ilmu Penyakit Dalam FKUI-RSCM berpesan agar menjaga suhu tubuh tetap hangat saat dalam kondisi seperti itu.
"Suhu tubuh harus tetap hangat, pakai selimut, dan baju hangat," katanya kepada Okezone melalui sambungan telefon, baru-baru ini.
Selain baju, Dr Ari berpesan untuk tetap menjaga kondisi perut agar tidak keroncongan.
"Tetap harus mengonsumsi makanan. Kalau tak ada, ya makanan kering. Dalam kondisi seperti itu, dia kan tetap butuh energi. Jadi, kebutuhan kalori harus tetap diperhatikan," tutupnya. (ind)