Posted: 28/12/2013 13:00
Liputan6.com, London : Sebuah survei yang melibatkan warga Inggris menemukan bahwa mandi sempurna itu tidak buru-buru dan tidak terlalu lama berendam. Tapi tak cukup sampai disitu, suasana lampu yang tidak terang dan musik juga harus ada saat mandi.
Survei yang dilakukan oleh Bathstore, Bathroom Retailer and Specialist ini juga mencatat bahwa mandi sempurna adalah menggunakan air dengan suhu 39 derajat celsius selama 27 menit 12 detik dan disertai dengan musik dari lagu-lagu yang dinyanyikan Adele sambil menyalakan beberapa lilin di kamar mandi.
Seperti ditulis Dailymail, Jumat (27/12/2013) Claire Bayliss dari Bathstore mengatakan, survei tersebut juga menemukan bahwa 22 persen warga Inggris menikmati minuman beralkohol di kamar mandi. Dan 6 persen diantaranya bisa melakukan aktivitas bercinta.
"Ini menarik karena kebiasaan mandi orang Inggris begitu sulitnya karena harus menemukan ketenangan setelah sibuk beraktivitas," kata Claire.
(Fit/Abd)
*Bagi Anda yang ingin mengetahui hasil ujian CPNS 2013 silakan klik di cpns.liputan6.com
Berita Rekomendasi
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.