Pages

Selasa, 15 Juli 2014

Sindikasi health.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Health 
Compare Hotels

Find great prices for amazing hotels wherever your next destination may be. It's simple to search 100+ sites at once!
From our sponsors
ASI Cuma Sedikit, Ibu Tak Boleh Menyerah!
Jul 15th 2014, 07:48

Qalbinur Nawawi - Okezone
Selasa, 15 Juli 2014 14:48 wib
detail berita
ASI cuma sedikit, ibu tidak boleh menyerah, (Foto: Sherights)
IBU mana yang tidak ingin memberikan ASI (Air Susu Ibu) eksklusif selama enam bulan kepada anaknya? Hanya saja, masalah muncul saat ASI tidak keluar di hari-hari awal kelahiran buah hati.  
Dalam kondisi demikian, para ibu baiknya tidak menyerah. Menurut dr Agnes Mallipu dari Global Alliance for Improved Nutrition, hambatan ASI  keluar sedikit perlahan akan hilang. Asalkan, ibu yakin dan rajin menyusui bayi. (Baca: Kentut Berbau Menyengat Baik untuk Kesehatan)
 
"Banyak penelitian sudah menyembutkan bahwa ASI akan semakin lancar kalau semakin dihisap bayi. Jadi, memang butuh ketelatenan. Mungkin di awal-awal hari pertama dan kedua tidak langsung lancar, tapi jika diberikan ASI terus-menerus pasti akan lancar," katanya usai konferensi pers "Program Peningkatan Gizi Ibu, Bayi dan Anak" dalam rangka Gerakan 1.000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) di Jawa Timur di Hotel JS Luwansa, Jakarta, baru-baru ini. (Baca: Kunci Diet Sehat selama Ramadan)
 
Faktor psikis tidak kalah penting dalam memengaruhi produksi ASI seorang ibu. Untuk itu, dibutuhkan dukungan dari lingkungan yang baik agar ASI bisa terus lancar. (Baca: Kunci Sehat Puasa, Jangan Sampai Dehidrasi!)
 
"Wajar memang, saat hamil sulit memberikan ASI, namanya juga habis melahirkan kekhawatiran itu pasti ada. Nah, kalau sudah seperti itu si ibu harus didukung lingkungan yang baik, mulai dari suami, orangtua, dan saudara. Ini adalah pedoman awal yang harus dilakukan jika ingin ibu bisa memberikan ASI lebih baik," terangnya.
(ftr)
Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.

Berita Terkait : ASI

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions