Maria Rahajeng (Foto: Arif Julianto/Okezone)
UNTUK menjadi pemenang di ajang Miss World memang membutuhkan upaya yang besar bagi kontestan yang akan dikirim. Apa pesan Ferry Salim kepada Maria Rahajeng saat berkompetisi di Miss World 2014?
Tahun ini, Indonesia akan mengirimkan wakil bernama Maria Rahajeng di ajang Miss World 2014. Sebagai duta bangsa, Miss Indonesia 2014 itu harus membekali diri dengan banyak hal.
Ferry Salim yang sering menjadi juri di malam puncak Miss pun memberikan dukungan penuh kepada Maria Rahajeng agar sukses di ajang tersebut.
"Strategi utama untuk Maria memenangkan ajang Miss World 2014 adalah menjadi diri sendiri. Ini merupakan hal utama yang bisa membawa seseorang memenangkan sebuah kompetisi," ucap Ferry kepada
Okezone melalui telefon seluler, Selasa (1/4/2014).
Menurut ayah dari tiga anak ini, sebagai seseorang yang hanya seorang diri mewakili negaranya, tentunya Maria memikul beban yang sangat berat. Masyarakat Indonesia harus memiliki ruang dalam hatinya untuk mendukung dan mendoakan dara perwakilan Sulawesi Barat ini dalam usahanya membawa nama baik Indonesia.
"Miss Indonesia 2014 sudah berjuang keras, berlatih dan belajar. Masyarakat harus optimistis terhadap Maria Rahajeng dalam membawa nama baik Indonesia", ujar pemilik restoran Shabu and Slim ini.
Menurut Ferry, dalam sebuah kompetisi tentu ada kalah dan menang, lalu hanya ada satu pemenang yang terpilih nantinya.
"Terpenting bertanding dahulu, optimistis, apa pun hasilnya kita harus bangga dengan perjuangan Miss Indonesia. Nantinya kita akan menemukan lagi bibit-bibit Miss Indonesia," tutupnya.
(tty) Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.