Pages

Jumat, 11 April 2014

Sindikasi lifestyle.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Lifestyle 
Create an Online Store

Over 80,000 ecommerce brands trust Shopify. Get started with a free 14 day trial.
From our sponsors
Kak Seto: Merawat Anak Dilarang Stres!
Apr 11th 2014, 00:58

Jum'at, 11 April 2014 - 07:58 wib | Raiza Andini - Okezone

Anak nangis dimarahi (Foto: Google)Anak nangis dimarahi (Foto: Google)

MENJADI seorang ibu harus memiliki dua bekal, yaitu sehat jiwa dan raga. Mereka tidak boleh stres maupun merasa lelah dalam mengurus buah hatinya.

 
Kalimat tersebut keluar dari mulut pemerhati anak Seto Mulyadi. Pria yang akrab disapa Kak Seto ini mengimbau kepada seluruh ibu di Indonesia agar tidak stres atau depresi dengan tingkah laku anak.
 
"Selama merawat balita jangan emosi, marah-marah, judes terhadap anak, dan depresi itu yang dilarang. Ada banyak pelatihan meluruhkan stres dengan membaca buku atau olahraga," tuturnya kepada Okezone di kediamannya Jakarta, belum lama ini.
 
Pendidikan terbaik dan kasih sayang yang utuh harus mampu diberikan kepada anak. Menurutnya, menyampaikan kasih sayang setiap orang berbeda-beda, dengan memukul ada sebagian orang yang beranggapan itu tanda cinta kasih.
 
Namun, Kak Seto menyarankan agar memberikan kasih sayang terbaik dan tidak menyakiti mental dan fisik anak.
 
"Pendidikan dan kasih sayang itu penting di masa pertumbuhan. Tergantung bagaimana mengelolanya, tetapi harus memberikan contoh kasih sayang yang baik dan tidak menyakiti anak," tutupnya.
(tty)
Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions