Pages

Selasa, 08 April 2014

Sindikasi health.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Health 
Book your hotel early for a discount!

You can reap the rewards with great discounts at participating Pullman, M Gallery, Grand Mercure, Novotel, Mercure, ibis and Formule 1 hotels.
From our sponsors
Tes Darah Sederhana Sudah Bisa Deteksi Kanker
Apr 8th 2014, 11:42

Qalbinur Nawawi - Okezone
Selasa, 8 April 2014 18:42 wib
detail berita
Ilustrasi tes darah, (Foto: Connectedkansaskids)
BERITA terbaru, mungkin kita tak perlu menjalani CT Scan hanya untuk mendeteksi tumor. Sebab, kini hanya dengan tes darah yang tinggi sensitivitasnya, kita sudah bisa langsung mendeteksi tumor kanker, kata Medical News Today.

Para peneliti di Stanford University School of Medicine mencoba pendekatan baru untuk mendeteksi tumor, yakni tes darah yang menggunakan DNA tumor sebagai biomarker. Pendekatan ini pun dilaporkan berhasil mengidentifikasi tumor kanker dalam tubuh seseorang.  
Dalam sebuah studi baru yang diterbitkan Nature Medicine, tes darah berhasil mengidentifikasi dengan benar sekira setengah dari pasien dengan kanker stadium satu paru-paru dan semua pasien dengan stadium dua atau lebih tinggi.
 
Temuan ini sangat menjanjikan untuk digunakan untuk memantau tumor dari berbagai macam kanker. Di mana kebanyakan cara deteksi saat ini menggunakan cara pendekatan imaging, seperti CT scan.
 
"Kanker darah seperti leukemia bisa dengan mudah untuk dipantau dibandingkan tumor padat. Hal itu terjadi karena cara yang dipakai menggunakan darah. Dengan mengembangkan metode umum, yaitu memakai  DNA tumor, kami pada dasarnya mencoba untuk mengubah cara lama deteksi dini, yaitu mengidentifikasi dari tumor padat menjadi tumor cair. Semata, hal itu semua agar tumor kanker bisa dideteksi dan dilacak lebih mudah," kata penulis studi Ash Alizadeh, asisten profesor kedokteran di Stanford, seperti dilansir Foxnews.
 
Peneliti mengatakan, metode ini memiliki potensi sebagai alat skrining kanker kedua yang sehat dan minim risiko.
(tty)

Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions