NADIA Mulya tak mau terbiasa menggantungkan pengobatan medis ketika buah hatinya sakit. Ia lebih memilih gangguan kesehatan yang dialami anaknya sembuh secara alami.
Selama ini, Nadia memang terbiasa mengenalkan makanan sehat pada anaknya. Sayur dan buah, serta banyak gerak fisik menjadi trik agar buah hatinya tetap fit.
Namun, faktor cuaca yang buruk kerap mendatangkan gangguan kesehatan, termasuk anak-anaknya. Dalam kondisi itu, Nadia lebih memilih menyelesaikannya secara natural.
"Aku memang agak lebay soal ini. Anakku yang pertama ASi 1 tahun 11 bulan dan yang kedua 2 tahun 10 bulan. Aku pikir sangat sehat, lahirnya juga berat badannya oke, mereka olahraga, aktif, jadi jarang sakit. Tapi kalaupun panas misalnya paling aku kompres terus menerus. Aku mau ketka mereka sakit daya tahan tubuhnya yang melawan,"tuturnya kepada Okezone di Jakarta, baru-baru ini.
Meski demikian, Nadia juga tak mau takabur dengan sikapnya tersebut. Ia tetap melakukan upaya preventif ketika gangguan kesehatan yang dialami anaknya memang perlu pengobatan lebih lanjut.
"Tapi aku juga nggak mau takabur, jadi di rumah juga sedia parasetamol, ibuprofen. Tergantung kondisi saja dipakainya. Kalau malam kan biasanya demam naik, kalau gak turun 3 hari baru aku ke dokter,"tutupnya. (ind)