SAAT liburan datang, akan banyak orang mengalami kenaikan berat badan. Hal itu bisa terjadi karena mereka cenderung mengonsumsi segala makanan dengan dalih melepas beban pekerjaan dan lain lain.
Kendati demikian, sebenarnya kenaikan berat badan itu bisa dicegah. Berikut cara sederhana mempertahankan tubuh langsing saat liburan, seperti dilansir
Foxnews.
Menyediakan pilihan makanan sehat Cara terbaik untuk menghindari kenaikan berat badan saat liburan dengan memastikan rumah Anda dipenuhi pilihan makanan sehat sehingga bebas mengonsumsinya, kata Cristin Dillon Jones, ahli gizi terdaftar (RD).
Hindari menambah asupan Selama liburan, hindari menambah makanan bila Anda sudah mengonsumsi makan berat. Kemudian, hindari mengonsumsi camilan kecil yang bisa meningkatkan berat badan, seperti permen.
Masak sekali untuk dikonsumsi selama sepekan Ini bukan hanya tentang menghindari makanan tertentu dan jauh dari makanan tak sehat. Cobalah untuk membuat makanan sehat pada akhir pekan yang bisa Anda hangatkan kembali dan bisa dikonsumsi selama sepekan. Hal ini sangat bermanfaat, di mana saat Anda pulang dari tempat kerja dan tak ada motivasi untuk memasak, makanan tersebut bisa mengisi perut Anda.
(Bersambung)(tty)